Fakta Menarik Kim Tae Ri, Main Film Space Sweepers Bareng Song Joong Ki: Debut di Film Kontroversial

Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kim Tae Ri adalah artis dan model dari Korea Selatan yang terkenal lewat film The Handmaiden dan drama Mr Sunshine.

Karier Kim Tae Ri di industri hiburan bermula dari menjadi model.

Kim Tae Ri pernah menjadi model iklan di beberapa stasiun televisi Korea.

Pada 2010, Kim Tae Ri membuat film pendek berjudul Citizen Zombie.

Kim Tae Ri juga muncul di MV berjudul Spring Is Coming dari penyanyi Tafka Buddha.

Setelah itu Kim Tae Ri banyak muncul di beberapa MV lagi milik artis Bitnara Yang dan Number Nine.

Karier di Dunia Film

2013 merupakan tahun debut Kim Tae Ri di teater berjudul Spoonface Steinberg, yang ditulis oleh Lee Hall, dramawan Inggris,

Spoonface Steinberg pertama kali ditayangkan sebagai monolog di BBC tahun 1997, namun karena popularitasnya, tayangan tersebut dibuat versi teater.

Setelah itu, di 2015 Kim Tae Ri muncul di tiga film pendek, yaitu Who Is It?, Lock Out dan Moon Young. (2)

Karier Kim Tae Ri di dunia perfilman mulai melejit saat ia membintangi The Handmaiden.

Saat itu Kim Tae Ri mengalahkan 1.500 kandidat untuk lolos menjadi salah satu karakter bernama Sook Hee di The Handmaiden.

Sutradara The Handmaiden, Park Chan Wook, merasa hanya Kim Tae Ri lah satu-satunya yang cocok memerankan karakter tersebut. 

Film The Handmaiden adalah film thriller psikologis erotis yang diadaptasi dari novel Sarah Waters berjudul Fingersmith. 

Dengan memerankan salah satu karakter utama di film tersebut, Kim Tae Ri mampu menyabet 8 penghargaan sebagai Aktris Baru. 

Film The Handmaiden juga menjadi salah satu film yang bersaing di Cannes Film Festival 2016.

Setelah sukses di The Handmaiden, Kim Tae Ri sempat menjadi cameo di drama Entourage.

Di 2017, Kim Tae Ri membintangi film berjudul 1987: When the Day Comes.

Film 1987: When the Day Comes merupakan film hits di box office dan mendapat penghargaan sebagai film terbaik di festival film Korea.

Lewat film tersebut Kim Tae Ri juga dinominasikan sebagai Best Actrees di beberapa acara Film Award Korea.

Di 2018 Kim Tae Ri memerankan tokoh utama di film Little Forest yang diadaptasi dari manga terkenal.

Halaman
123


Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer