Andrea Dian bahkan juga mengumumkan dirinya telah diisolasi.
Kini Andrea Dian kembali menuliskan curahan hatinya setelah menjadi pasien virus corona.
Dirinya sempat heran bagaimana virus tersebut bisa menjangkit di tubuhnya.
Pasalnya, Andrea Dian mengaku selama ini ia rajin olah raga dan yoga.
Baca: Andrea Dian
Dilihat dari unggahan Instagramnya @andreadianbimo, pada Senin (23/3/2020), Andrea mengunggah fotonya yang sedang beryoga.
Menuliskan dari ruang isolasi Corona, Andrea Dian tidak ingin apa yang menimpa pada dirinya terjadi pada orang lain.
Dalam caption, ia juga menyebutkan bahwa wabah tersebut bisa menyerang siapa saja.
Andrea Dian mencontohkan seorang yang sehat dan rajin olah raga seperti dirinya pun bisa tertular dengan mudahnya.
Diketahui Andrea Dian memang aktif dalam kegiatan kebugaran.
Dilihat dari unggahan Instagramnya, istri dari Ganindra Bimo ini memang rutin berolah raga di antaranya seperti gym, yoga, lari hingga angkat beban.
Baca: Andrea Dian Umumkan Positif Terinfeksi Virus Corona, Begini Kronologinya
Andrea pun masih tidak habis pikir bagaimana dirinya yang begitu sehat bisa terpapar virus tersebut.
Wanita muda bertubuh atletis itu juga mengimbau kepada semua orang untuk tetap berada di rumah.
Ia menegaskan bahwa siapa pun bisa terinfeksi Covid-19 dengan mudahnya.
"Hai kalian ,TOLONG DI BACA YA (emoji)
Siapapun bisa kena. Aku masih muda dan sehat. Rajin olah raga , Gak tau bagaimana virus Corona ini bisa ada di tubuh aku.
Jadi buat teman - teman di luar sana, please #DiRumahAja. Jaga jarak. Karantina diri.
Kalau kita disiplin, kita akan lebih cepat melalui ini semua.
Kalau enggak, akan sangat berisiko untuk kita dan orang - orang terdekat kita bisa terinfeksi.
Aku semangat dan berusaha menjalankannya.