Kisah Pilu Dokter Muda di China yang Meninggal dan Gagal Menikah Karena Rawat Pasien Virus Corona

Penulis: Nur Afitria Cika Handayani
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dokter muda di China yang meninggal karena tangani pasien virus corona.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kisah pilu seorang dokter muda di China yang meninggal saat akan melangsungkan pernikahan.

Dokter tersebut bernama Peng Yinhua, ia rela menunda pernikahannya dengan calon istri karena merawat pasien yang terkena Virus Corona.

Dikutip dari mothership.sg, Peng Yinhua adalah dokter muda spesialis pernapasan di China.

Peng Yinhua menjadi dokter pernapasan di First People's Hospital, Distrik Jiangxia, Kota Wuhan.

Ia telah sepakat dengan calon istrinya untuk menunda pesta pernikahan demi merawat pasien Virus Corona terlebih dahulu.

Namun pilunya, Peng Yinhua justru terkena Virus Corona.

Baca: Kisah Viral Anak Penjual Sate Keliling Jadi Polisi, Cium Kaki Ayahnya hingga Buat Kapolres Terharu

Baca: Kisah Pria Bikin Kerajinan Tangan dari Sedotan Berbentuk Motor hingga Rumah, Sudah Berkarya 9 Tahun

Pria berusia 29 tahun itu dirawat di rumah sakit tempatnya bekerja pada 25 Januari 2020.

Kemudian, kondisinya semakin memburuk pada 30 Januari 2020.

Peng Yinhua kemudian dipindahkan ke Rumah Sakit Jinyintan di Wuhan.

Namun sayangnya, ia gagal pulih dan meninggal sekitar pukul 21.50 pada Kamis (20/2/2020).

Menurut Headline News, Peng awalnya merencanakan pernikahannya pada 1 Februari.

Undangan pernikahannya yang akan disebar pun masih disimpan di laci mejanya.

Dia dan kekasihnya sepakat untuk menggelar perikahan setelah misi penanganan Corona sebagai dokter telah terselesaikan.

Namun nasib berkata lain.

Dokter di China tewas karena virus Corona, ia batal menikah dengan kekasihnya. (Facebook/People's Daily, China)

Peng justru tertular virus mematikan itu dan akhirnya meninggal dunia.

Pernikahannya dengan calon istri akhirnya gagal.

Meninggalnya Peng Yinhua meninggalkan kesedihan bagi banyak pihak.

Selain tunangan, keluarga dan teman-temannya, banyak warganet di China yang turut merasa kehilangan.

Mereka berharap tidak ada lagi petugas medis yang terinfeksi virus ketika bekerja di garis depan.

Baca: UPDATE Virus Corona: 78.998 Orang terinfeksi, 2.470 Meninggal Dunia, 23.448 Sudah Disembuhkan

Baca: Warga Negara Jepang Dikonfirmasi Positif Terkena Virus Corona Setelah Berlibur ke Indonesia

"Dia kuat dan optimis," kata seorang pasien di rumah sakit yang mengenalnya.

Halaman
12


Penulis: Nur Afitria Cika Handayani
Editor: Melia Istighfaroh

Berita Populer