Petronas Yamaha akan Rekrut Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo untuk MotoGP 2021?

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (kiri), mendengarkan saran dari Jorge Lorenzo saat tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 8 Februari 2020.

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Valentino Rossi resmi terdepak dari tim pabrikan Yamaha pada MotoGP 2020.

Pembalap muda Fabio Quartararo akan menggantikan Valentino Rossi pada MotoGP musim 2020.

Karier Valentino Rossi setelah MotoGP 2020 menjadi pertanyaan besar karena dirinya belum memiliki kursi di tim manapun.

Namun, Yamaha siap menampung Valentino Rossi, hanya saja di tim satelit.

Sementara itu, Jorge Lorenzo akhirnya kembali ke Yamaha sebagai pembalap pengetes.

Kembalinya Jorge Lorenzo ke Yamaha, meski hanya sebaga test rider,  menimbulkan banyak spekulasi.

Baca: Miliki Catatan Rivalitas yang Tinggi, Kini Lorenzo Sebut Ia Semakin Dekat dengan Valentino Rossi

Baca: Jorge Lorenzo Direkrut Yamaha sebagai Test Rider, Valentino Rossi Ikut Senang

Jorge Lorenzo mendatangani kontrak sebagai test rider Yamaha (Instagram.com/jorgelorenzo99)

Ada yang menyebut Jorge Lorenzo bisa kembali menjadi pembalap reguler Yamaha pada 2021, tetapi di tim satelit Petronas Yamaha.

Jika Rossi dan Lorenzo benar-benar pindah ke Petronas, mereka akan berduet kembali.

Dilansir dari Motorplus-online.com, Tim Petronas Yamaha ternyata juga mulai memikirkan rumor.

Direktur tim Petronas Yamaha, Johann Stigefelt, mengaku sudah berbicara dengan manajer tim, Wilco Zeelenberg.

"Wilco dan aku sudah bercanda soal itu kemarin," kata Stigefelt, dilansir GridOto.com dari La Gazzetta dello Sport.

"Faktanya filosofi tim kami adalah membawa talenta baru dari Moto2, ini proyek yang kusukai," katanya.

Stigefelt tak menampik, sangat menarik bekerja dengan Rossi dan Lorenzo dalam satu tim.

"Tetapi keduanya adalah legenda. Akan jadi hebat," kata Stigefelt.

Menurut Stigefelt, soal Rossi tinggal menunggu keputusan saja karena Yamaha sudah menjanjikannya.

Mengenai Lorenzo, Stigefelt masih belum yakin soal rumornya.

"Tentu kami akan membahasnya. Bagiku Valentino Rossi adalah pembalap terbaik sepnjanv sejarah. Yang paling hebat," katanya

Didepak Tim Pabrikan Yamaha, Valentino Rossi Kini Berpeluang Gabung Aprilia untuk MotoGP 2021

Valentino Rossi resmi kehilangan tempat di tim pabrikan Yamaha setelah MotoGP 2020.

Yamaha lebih memilih mempertahankan Maverick Vinales dan merekrut pembalap muda Fabio Quartararo.

Halaman
123


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Melia Istighfaroh

Berita Populer