Postingan itu dibagikan oleh dosen dari Universitas Katolik Soegijapranata, Lita Widyo Hastuti.
Cerita haru yang dibagikan Lita Widyo melalui akun Twitternya pada Selasa (28/1/2020) itu menjadi perbincangan warganet.
Lita Widyo menuliskan bahwa ia memiliki mahasiswa yang berasal dari berbagai latar belakang.
"Saya pernah punya bbrp mahasiswa yg berkawan dekat. Si A berjilbab & tipe halus.
B aktivis yg suka pake liontin salib & sesekali telat kuliah.
C Tionghoa tomboy rambut dicat, sy lupa dia Buddhis atau KongHuCu.
D cowok baik hati yg suka dikerjain. Masih ada 1-2 lagi sy gak inget," tulis Lita Widyo, dikutip TribunnewsWiki.com.
Ia pun menceritakan bahwa suatu ketika, sosok A yang beragama muslim tersebut mengalami kecelakaan.
Kecelakaan itu membuat si A mengalami luka parah di bagian kaki.
Baca: VIRAL Foto Diduga Mayat Korban Virus Corona Bergelimpangan di Wuhan, Ini Fakta Sebenarnya
Baca: VIRAL Amplop Sumbangan Kosong dengan Tulisan Hutangmu Lunas, Ini Klarifikasi Rudi Tobing
Mendengar si A kecelakaan, teman-temannya yang berbeda agama itu langsung bergegas memberikan bantuan untuk merawat si A di rumah sakit hingga orangtua si A datang.
"Satu saat terkabar A si cantik berjilbab kecelakaan berat.
Apalah daya seorang pengendara motor melawan laju truk. Salah 1 kakinya terluka parah.
Teman-temannya bergegas mengurus ini itu sembari menunggu ortu A yg tinggal di luar kota, sampai A bisa dirawat di rumah sakit," tulisnya.
Namun, kondisi si A tidak mengalami kemajuan hingga akhirnya si A harus dirujuk di rumah sakit di Solo, Jawa Tengah.
Kaki si A harus diamputasi.
Hal itu tidak menyurutkan semangat teman-teman si A untuk merawat.
Saat Lita Widyo menyempatkan besuk, ada beberapa mahasiswa yang bolos kuliah demi merawat si A.
Mahasiswanya tampak kelelahan tetapi berusaha menyembunyikan kelelahannya.
"Saat sy sempatkan bezuk, teman-teman A tengah berada di rumah sakit.