Andika Babang Tamvan Ungkap Kronologi Dirinya Ditangkap Satpol PP saat Bikin Prank YouTube

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Andika eks Kangen Band ditangkap Satpol PP saat nge-prank jadi Gelandangan di Kota Lama, Semarang

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Banyak orang yang melakukan sebuah prank hanya untuk keisengan atau supaya eksis di sosial media.

Prank kini juga banyak dilakukan oleh kalangan artis, tak terkecuali Andika Mahesa atau yang sering dipanggil Babang Tamvan.

Andika menceritakan sebuah pengalamannya yang mengejutkan saat melakukan prank.

Hal itu diungkapkannya dalam video berjudul "MEMBONGKAR LIST DAN HARGA ARTIS SETTINGAN! RATUSAN JUTA WOW!! (Andhika Kangen Band - BABANG Tamvan)".

Video tersebut diunggah di kanal YouTube Deddy Corbuzier pada 23 Oktober 2019.

Baca: FILM - The Lodge (2019)

Andika Mahesa eks Kangen Band dalam video yang diunggah di kanal YouTube Deddy Corbuzier. (Youtube/Deddy Corbuzier )

Andika Mahesa mengaku pernah ditangkap Satpol PP saat melakukan prank dan aksi jahil.

"Sudah sempat bikin prank, malah ditangkap Satpol PP, Mas. Ditangkap Satpol PP saya," kata Andika eks Kangen Band tersebut.

Hal itu sontak membuat Deddy Corbuzier terkejut.

Andika kemudian bercerita tentang kronologi ia sampai diamankan oleh Satpol PP.

Tanpa menyebutkan waktu pastinya, Andika mengatakan, suatu hari ia diundang oleh seorang pengacara untuk berkunjung ke Semarang.

Baca: Rich Brian Naksir Penontonnya pada Pandangan Pertama, Sampai Cari Lewat Instagram Story

Viral Video Andika Mahesa Eks Kangen Band Jadi Gelandangan, Berakhir Diciduk Satpol PP (Kolase tangkap layar Youtube Andika Mahesa Official/Grid.ID/Rissa Indrasty)

Mendapat ajakan itu, timbullah ide membuat konten prank.

"Kata yang pegang konten, 'Coba kita prank aja di situ'. 'Kek mana?', 'Udah, bagi bagi aja duit, pinggirin aja dari YouTube-mu'."

"'Berapa?', 'Rp 2 juta, Rp 3 juta, Rp 4 juta'. Yang penting kita kasih orang. Alhamdulillah," ucap Andika.

Sesampainya disana, pria yang sering disapa Babang Tamvan itu dan timnya kemudian melancarkan aksi mereka.

Baca: TERBONGKAR Foto Masa Lalu Syahrini bersama Luna Maya, Merokok hingga Akrab Bareng Genk Cewek

 

Andika Mahesa saat prank jadi gelandangan di Kota Lama Semarang. (Youtube/Andika Mahesa Official)

Andika Mahesa terlebih dulu dirias hingga mirip gelandangan.

"Di-makeup sudah enggak karuan, kayak orang gila. Jadi gelandangan, 'Berharap Bintang' judulnya he he he," katanya.

Namun, baru turun ke lobi hotel yang ia tempati menginap, Andika malah sudah diberhentikan oleh sekuriti hotel.

"Aku di hotel itu sewa kamar yang paling bagus, yang paling mahal," ungkapnya.

"Begitu turun habis di-makeup, ditangkap sama satpamnya. Bayangin aja, ditangkap sama sekuriti, dipinggirin. 'Kamu gini, gini'," ujar Andika.

Baca: Download dan Lirik Lagu Selena Gomez Lose You To Love Me yang Ditujukan untuk Justin Bieber

Andika Mahesa saat prank jadi gelandangan di Kota Lama Semarang. (Youtube/Andika Mahesa Official)

Bahkan teman-teman tim Andika menertawakan peristiwa itu.

Halaman
12


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer