Sebelumnya, Bebby Fey mengaku ditipu oleh Youtuber terkenal setelah tidur bareng dan bertukar pesan.
Karena tidak mendapatkan respon dari Youtuber terkenal itu, Bebby Fey lantas mengungkap identitas sang Youtuber.
Bebby Fey membenarkan bahwa Youtuber yang dimaksud ialah Atta Halilintar, seperti yang dianggap oleh publik.
Hal tersebut diungkapkan Bebby Fey melalui tayangan kanal YouTube STARPRO Indonesia pada Rabu (25/9/2019).
Kuasa hukum Bebby Fey, Yanuar Bagus Sasmito mengatakan bahwa Atta Halilintar adalah sosok yang tidak patut dicontoh.
"Orang yang agamanis, tapi di belakang itu ada sifat yang tidak layak dan tidak patut untuk dicontoh," kata Yanuar.
Sebelumnya, Bebby Fey melayangkan somasi kepada pihak Atta Halilintar untuk menyelesaikan permasalahan secara kekeluargaan.
Namun, somasi tersebut tidak membuahkan hasil.
"Tapi dari waktu satu minggu yang kami berikan kepada pihak yang bersangkutan tidak pernah ditanggapi dengan tanggapan yang positif," terang Yanuar.
"Kepada yang terhormat Muhammad Attamimi Halilintar, jadi (somasi ditujukan) kepada yang terhormat Muhammad Attamimi Halilintar," lanjutnya.
Kuasa hukum Bebby Fey kemudian mengungkapkan bahwa sosok itu adalah Atta Halilintar.
"Jadi YouTuber yang terkenal yang dimaksud itu adalah Muhammad Attamimi Halilintar, yang dikenal dengan nama Atta Halilintar," papar Yanuar.
Sebelumnya, dikutip dari Grid.ID, Atta Halilintar diwakili pihak manajemennya untuk menolak tuduhan yang dilayangkan DJ Bebby Fey pada somasi pertama.
Baca: Geger Ngaku Dilecehkan oleh Youtuber dan Disebut Pansos, Bebby Fey : Maunya apa?
Baca: Bebby Fey
Kemudian, Bebby Fey memberikan 105 lembar bukti chat secara lengkap.
Pernyataan Bebby Fey semakin menguatkan bahwa sosok Youtuber terkenal itu ialah Atta Halilintar.
"Iya YouTuber terkenal itu memang benar Atta Halilintar," tegas Bebby Fey.
Bebby juga mengatakan bahwa dirinya tidak masalah apabilah pihak Atta Halilintar tidak mau meminta maaf.
"Ya nggak apa-apa kalau misalnya dia nggak minta maaf ya nggak apa-apa, silahkan. Aku serahkan semua sama Allah biar Allah yang membalasnya," ucap Bebby Fey.
Atta Halilintar Beri Respon
Baca: Bebby Fey Bongkar Chat Asusila dengan YouTuber di Instagram, Atta Halilintar: Sibuk Ngarang Cerita
Baca: Ditanya Hubungannya dengan DJ Bebby Fey, Atta Halilintar Memilih Bungkam dan Ambil Langkah Seribu