Setelah menikah dengan Mutia Ayu, rupanya Glenn Fredly tak langsung mengambil cuti panjang.
Moses, adik kandung Glenn Fredly, mengatakan bahwa Glenn Fredly harus bernyanyi kembali beberapa hari kedepan.
"Enggak (cuti panjang)lah, kan beberapa hari lagi dia nyanyi lagi nanti," ungkap Moses, dikutip dari Kompas.com.
Sebelumnya, Glenn Fredly dan Mutia Ayu sempat diisukan memiliki kedekatan.
Namun, keduanya terus membantah hal tersebut.
Pernikahan Glenn Fredly ini bukan menjadi pernikahan pertama bagi Glenn.
Glenn Fredly pernah menikah dengan artis Indonesia, Dewi Sandra pada 3 April 2006.
Namun hubungan keduanya tak bertahan lama, Glenn Fredly melayangkan gugatan cerai kepada Dewi Sandra pada tahun 2009.
Jangan lupa subscribe official Youtube channel TribunnewsWiki di TribunnewsWiki Official