Media Relations JKT48 itu menuturkan selama ini Zara masih menjalani kegiatan di JKT48 meski diketahui terlibat dalam beberapa proyek film.
Setelah pengumuman Zara di Twitter, acara kelulusan untuk Zara masih belum ditetapkan kapan akan dilakukan.
Rino juga berpesan agar Zara selalu memberikan yang terbaik setelah lu;lus dari JKT 48.
"Selalu bersemangat dan selalu 200 persen untuk segala hal positif yang dilakukan, karena usaha tidak akan mengkhianati hasil, sukses untuk karier dan pendidikannya," ujarnya.
“Thanks for today! Hari ini aku mengumumkan untuk lulus dari JKT 48,” tulis Zara disertai dengan emoticon senyum.
“Hidup itu banyak pilihan, dan harus dilakukan dengan tanggung jawab. Aku sudah memikirkan ini dari lama banget, dan susah banget memutuskannya.
Bagi Zara keputusan ini teramat sulit namun dia telah memilih pendidikan dan kariernya.
“Di JKT48 banyak banget pelajaran yang bisa aku ambil. Aku sayang JKT48, sayang kalian, dan sayang bgtbgt sama team T. Pada akhirnya aku memilih pendidikan dan karir yang akan menjadi fokus aku.
Tulis Zara mengungkapkan rasa sayangnya kepada teman-teman di Tim T JKT48.
“Selagi kita masih punya waktu bersama, selagi aku masih di JKT48, mari kita bikin kenangan indah sampai hari kita untuk berpisah telah benar2 tiba. Love you. Zara,“ tutup pemain film Dua Garis Biru tersebut.
Baca: Ahok Blak-blakan di Kupang: Ungkap Sifat Istri, Nama Aslinya di Akta, hingga Jadi Menteri Jokowi
Baca: Soal Kabinet Baru 2019-2024, Jokowi Beri Sejumlah Bocoran : Ada Kementerian Baru
Baca: Anggota Paskibraka Bogor Dua Pekan Menghilang, Ini Ciri-cirinya dan Kontak yang Bisa Dihubungi
Jangan lupa subscribe Youtube channel TRIBUNNEWSWIKI di TribunnewsWIKI Official