Dampak Pemadaman Listrik Hari Ini di Jakarta, Ojek Online Kelimpungan, Pasokan Air Terganggu

Penulis: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pembangkit listrik

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Direktur Pengadaan Strategis II PLN Djoko Raharjo Abumanan mengungkapkan pemadaman listrik (black out) Minggu (4/8/2019) terjadi lagi usai 22 tahun lalu, yakni tahun 1997.

Kala itu, pemadaman terjadi pada aliran listrik di Jawa dan Bali.

"Black out ini pernah terjadi tahun 1997. Itu pertama kali sistem black out Jawa-Bali," kata Djoko Raharjo Abumanan di Gandul, Depok, Minggu (4/8/2019), dikutip Tribunnewswiki.com dari Kompas.com.

Djoko mengatakan, tahun 2018 black out juga pernah terjadi di Jawa Timur dengan tegangan yang sama seperti hari ini, yakni Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 500 KV.

Namun, kejadian itu merupakan black out parsial. Artinya, wilayah yang terdampak hanya di wilayah Jawa Timur.

"September 2018 itu terjadi black out parsial di sistem di Jawa Timur. SUTET 500 KV juga. Jadi kalau dari kurun waktu sebenarnya kita tidak sering mengalami black out ini," ujar Djoko.

Sementara saat ini, pemadaman listrik (black out) terjadi lagi di wilayah Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta.

Ada sejumlah dampak yang terjadi akibat dari pemadaman listrik tersebut.

Apa saja?

Berikut fakta-fakta yang dihimpun Tribunnewswiki.com dari Kompas.com :

1. Transjakarta Gratis Sampai Listrik Pulih

PT Transjakarta menggratiskan seluruh layanan pada Minggu (4/8/2019) sejak pukul 18.30 WIB.

Keputusan tersebut menyikapi padamnya aliran listrik di Jabodetabek yang berdampak pada transporasi massal lain.

"Sejak pukul 18.30 WIB hari ini menggratiskan seluruh layanan bus BRT dan non-BRT guna membantu masyarakat sampai ke tujuan," kata Corporate Secretary Perseroan Nadia Diposanjoyo dalam pesan singkat, Minggu.

Nadia melanjutkan, layanan gratis juga berlaku bagi beberapa halte yang sudah mendapatkan pasokan listrik.

2. Pengunjung Mall Sulit Transaksi, Ojek Online Kehilangan Penumpang

Pemadaman listrik di wilayah Jawa Barat dan Jabodetabek membuat lumpuh sarana umum, termasuk di wilayah Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/8/2019).

Sinyal telekomunikasi pun tak lancar.

Akibatnya, transaksi online sulit dilakukan.

Ilustrasi pembangkit listrik (Kompas.com)

Pengamatan Kompas.com, sejumlah pengunjung di Cibinong City Mall (CCM) Bogor mengeluhkan pemadaman listrik tersebut.

Halaman
12


Penulis: Putradi Pamungkas

Berita Populer