Sejak aktingnya di sinetron tahun 2014 silam, kemunculan Galih di tv lebih banyak untuk menghadiri acara reality show.
4. Menikah dengan Fairuz A Rafiq
Galih Ginanjar menikah dengan Fairuz A Rafiq pada 5 Maret 2011 silam.
Dari pernikahan tersebut, keduanya dianugerahi seorang anak laki-laki yang diberi nama King Faaz Arafiq.
Rumah tangga Galih Ginanjar dan Fairuz rupanya tak berumur lama.
Setelah tiga tahun menikah keduanya akhirnya bercerai pada 23 Desember 2014.
Meski telah bercerai dengan Fairuz A Rafiq pada akhir 2014 lalu, namun Galih kembali berseteru dengan mantan istrinya.
Keduanya kembali berserteru sekitar tahun 2016 karena masalah anak.
Nama Galih Ginanjar seolah tak pernah jauh dari kontroversi.
Setelah berseteru dengan mantan istri, Fairuz A Rafiq, Galih Ginanjar kembali menjadi sorotan dengan menikahi Barbie Kumalasari.