Berdasarkan catatan, terjadi 1,5 juta insiden penabrakan rusa setiap tahun.
Maka, keberadaan pengumpul bangkai hewan tersebut sangat dibutuhkan.
Sebab, mereka bertugas membersihkan jalanan pasca-kecelakaan berlangsung.
Baca: Mengintip Potret Menggemaskan Putri Kedua Ruben & Sarwendah, Thania Putri Onsu
Kendati terdengar remeh dan tidak menyenangkan, ternyata pekerjaan ini mendapatkan upah yang sangat tinggi.
Seorang pengumpul bangkai rusa mampu menghasilkan US$ 72.000 (sekira Rp 1,07 miliar) setiap tahunnya.
Bicara soal kecelakaan atau pembunuhan, tentu tak akan jauh dari profesi polisi, detektif, hakim, dan jaksa penuntut.
Namun, ada satu pekerjaan yang luput dari perhatian, yakni orang yang bertugas membersihkan tempat-tempat bekas kejahatan di lakukan, atau biasa disebut sebagai Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Pekerjaan tersebut terdengar seperti kotor dan bergaji rendah.
Padahal, pekerjaan itu sering kali dibayar banyak, lantaran tidak mudah karena menuntut keberanian.
Di Amerika Serikat, pembersih TKP dapat mendapatkan gaji tujuh digit dalam waktu singkat, yakni sekitar US$ 250 per jam (sekira Rp 3.530.000).
Meski demikian, besarannya tergantung pada berapa lama mereka melakukannya dan berapa banyak kejahatan yang terjadi.
Pengumpul bola golf rela menjelajahi semak-semak dan menyelam ke dalam danau buatan.
Bahkan, terkadabg mereka harus menjangkau tempat-tempat yang sulit, hingga menghadapi hewan berbahaya seperti buaya dan ular berbisa.
Hal itu yang menjadi alasan mengapa mereka digaji besar.
Baca: Ingat Pernikahan Nenek Rohaya dan Selamet, Remaja 16 Tahun? Begini Kabar Terbaru Keduanya
Rata-rata, pengumpul bola golf di AS bisa menghasilkan sekitar US$ 100.000 per tahun (sekitar Rp 1,4 miliar).
Angka itu bisa lebih tinggi bagi mereka yang telah mahir.
Profesi di tambang batu bara dianggap sebagai pekerjaan yang susah dan panas.