Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Putri Pertama Kaesang dan Erina: Punya 

Sebagai informasi, kelahiran Bebingah Sang Tansahayu menjadi cucu keenam Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi.


zoom-inlihat foto
Arti-Nama-Bebingah-Sang-Tansahayu-Putri-Pertama-Kaesang-dan-Erina-Punya.jpg
Tribun Network/Tribun Jabar
Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Putri Pertama Kaesang dan Erina: Punya 


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah dikarunia anak pertama yang berjenis kelamin perempuan.

Putri pertama Kaesang dan Erina tersebut diberi nama Bebingah Sang Tansahayu.

Bebingah Sang Tansahayu pada Selasa (15/10/2024) pukul 07.02 WIB di lahir di RSU Bunda Jakarta.

Kelahiran putri pertama pasangan ini dibenarkan langsung oleh anak ketiga Jokowi itu di RSU Bunda Jakarta.

"Telah lahir anak kami, saya dan Erina, dengan selamat dan sehat sekali," kata Kaesang di RSU Bunda Jakarta, Selasa.

Adapun nama yang diberikan Kaesang adalah Bebingah Sang Tansahayu. Nama ini diberikan langsung oleh istrinya, Erina.

Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Putri Pertama Kaesang dan Erina Punya 
Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Putri Pertama Kaesang dan Erina Punya  (Tribun Network/Tribun Jatim)

"Dan kami juga sudah memberikan nama. Namanya Bebingah Sang Tansahayu," jelasnya.

Sejauh ini, putra bungsu Presiden Joko Widodo ini belum menentukan nama panggilan putri pertamanya.

Sebagai informasi, kelahiran Bebingah Sang Tansahayu menjadi cucu keenam Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi.

Baca: Kaesang Inisiatif Sendiri ke KPK: Saya Hanya Numpang Pesawat Jet Pribadi Teman ke Amerika

Kaesang Pangarep menjelaskan arti nama putri pertamanya yang lahir hari ini, Bebingah Sang Tansahayu.

Diketahui, putri dari pasangan Kaesang dan Erina Gudono ini lahir di RSU Bunda Jakarta pada pukul 07.02 WIB. Putri pertama itu lahir dengan berat 3,4 kg dan panjang 50 cm.

Kaesang menyebutkan, Bebingah berarti yang membuat bahagia.

"Bebingah itu yang membuat bahagia. Sang Tansahayu itu dialah yang selalu cantik dalam tutur kata, paras, semuanya," kata Kaesang di RSU Bunda Jakarta, Selasa (15/10/2024).

Kaesang menuturkan, ia dan Erina belum memberikan nama panggilan kepada putri pertama mereka.

"(Panggilannya) nanti menyesuaikan," ucap dia.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, nama itu berasal dari bahasa Jawa. Istrinya yang memberikan nama unik tersebut kepada anak pertama mereka.

"Bahasa Jawa, yang buat istri saya. Nama semua dari istri saya," jelas Kaesang.

Sebagai informasi, dengan kelahiran anak pertama Kaesang-Erina, Presiden Joko Widodo memiliki enam cucu.

Baca: Erina Gudono Masuk Bursa Pilkada Sleman, Gerindra DIY: Aspirasi Rakyat, Tak Ada Dorongan Jokowi

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kompas)

Baca berita terkait di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved