Kaesang Inisiatif Sendiri ke KPK: Saya Hanya Numpang Pesawat Jet Pribadi Teman ke Amerika

Bukan karena diundang, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep ternyata insiatif sendiri mendatangi kantor KPK.


zoom-inlihat foto
Ketua-Umum-Partai-Solidaritas-Indonesia-PSI-Kaesang-Pangarep-2.jpg
TRIBUNNEWS/HO/PSI
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mendatangi Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari ini, Selasa (17/9/2024). Kaesang datang mengenakan kemeja putih. Dia tidak menjelaskan alasannya datang ke Gedung Lama KPK.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bukan karena diundang, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep ternyata insiatif sendiri mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Kaesang Pangarep juga mengklaim bahwa dirinya hanya menumpang pesawat jet pribadi milik temannya saat terbang ke Amerika Serikat bersama sang istri, Erina Gudono.

Anak Presiden Joko Widodo itu menyambangi KPK pada Selasa, 17 September 2024.

Kaesang mengatakan, dirinya hadir ke KPK untuk klarifikasi perjalanannya ke Amerika Serikat yang menggunakan pesawat jet pribadi.

Ia mengaku kehadirannya merupakan inisiatif sebagai warga negara yang baik, bukan undangan dari KPK.

"Kedatangan saya ke KPK sebagai warga negara yang baik, saya bukan penyelenggara negara, saya bukan pejabat, saya datang ke sini bukan karena undangan, bukan karena panggilan, tetapi inisiatif saya sendiri," kata Kaesang.

Kaesang mengatakan, perjalanannya ke Amerika Serikat beberapa waktu lalu menumpang pesawat milik sahabatnya.

Namun, ia enggan menjelaskan secara detail terkait fasilitas jet pribadi tersebut.

"Tadi saya di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat yang yang numpang atau nebeng pesawatnya teman saya," ucap dia.

PSI mengeklaim bahwa kedatangan ketua umumnya, Kaesang Pangarep, ke Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini dilakukan atas inisiatifnya sendiri.

Ketua DPP PSI Cheryl Tanzil menyatakan bahwa kunjungan Kaesang ke KPK dilakukan secara tiba-tiba.

"Benar Mas Kaesang tiba-tiba mendatangi KPK. Itu atas inisiatif Mas Ketum sendiri," kata Cheryl saat dikonfirmasi, Selasa (17/9/2024).

Kedatangan Kaesang untuk mengklarifikasi soal dugaan gratifikasi terkait penggunaan jet pribadi.

Secara terpisah Anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka juga menyampaikan bahwa putra bungsu Presiden Joko Widodo itu yang proaktif mendatangi KPK.

"Secara proaktif, Mas Ketum hadir untuk memberikan klarifikasi atas sejumlah hal, meski tidak diundang. Mas Kaesang datang atas inisiatif sendiri," ujar Isyana.

Diketahui, putra bungsu Presiden Joko Widodo sekaligus Ketua Umum PSI itu belakangan disorot dan diduga menerima gratifikasi berupa fasilitas jet pribadi.

Hal itu bermula ketika istri Kaesang, Erina Gudono memamerkan foto jendela pesawat yang merujuk pada jet pribadi jenis Gulfstream G650ER.

Kemudian, beredar juga video mengenai Kaesang dan Erina turun dari jet pribadi Gulfstream dengan nomor registrasi N588SE

(tribunnewswiki.com/kompas.com)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved