TRIBUNNEWSWIKI.COM - Simak inilah informasi mengenai pendaftaran rekrutmen Pa PK TNI 2024.
Penerimaan Perwira Prajurit Karier Tentara Nasional Indonesia (Pa PK TNI) Tahun Ajaran 2024 telah dibuka.
Bagi lulusan D4, S1, S1 Profesi dan S2 dapat mendaftar rekrutmen Pa PK TNI.
Satu Nomor Induk Kependudukan (NIK) hanya dapat digunakan untuk mendaftar 1 (satu) kali pada penerimaan Pa PK TNI (reguler) TA 2024.
Selama proses rekrutmen Pa PK TNI TA, peserta tidak dipungut biaya apapun.
Pendaftaran penerimaan Pa PK TNI dibuka hingga 27 Oktober 2024.
Berikut adalah syarat dan tahapan pendaftaran Pa PK TNI TA 2024.
Baca: Syarat Daftar BSI Scholarship Prestasi 2024, Beasiswa untuk Mahasiswa S1 Semester 3
Baca: Segera Daftar Beasiswa BCA Tahun Ajaran 2025, Dapat Uang Saku dan Beragam Fasilitas!
Persyaratan Penerimaan Pa PK TNI (Reguler) TA 2024
1. Warga Negara Indonesia (WNI) pria/wanita, bukan prajurit TNI/Polri/PNS.
2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
3. Setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
4. Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.
5. Tinggi badan minimal pria 163 cm dan wanita 157 cm, dengan berat badan seimbang.
6. Telah lulus dan berijazah D4 / S1 / S1 Profesi dan S2 dengan jurusan/program studi sesuai kebutuhan TNI.
7. Berusia maksimal 28 tahun untuk D4/S1 dan 30 tahun untuk S1 Profesi dan S2 pada saat pembukaan Dikma.
8. Akreditasi universitas dan jurusan/program studi minimal "B" / Baik Sekali (SAAT LULUS).
9. Untuk jurusan/program studi akreditasi "A" / Unggul, IPK tidak kurang dari 2,80.
10. Untuk jurusan/program studi akreditasi "B" / Baik Sekali, IPK tidak kurang dari 3,00.
11. Belum pernah menikah, dan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan pertama, kecuali jurusan Kedokteran Umum dengan ketentuan yang berlaku.
12. Membawa fotokopi sertifikat akreditasi universitas dan program studi yang dikeluarkan BAN-PT.