5 Momen Paling Mengharukan dalam Ten Years Challenge yang Tak Boleh Dilewatkan

Film Viu Original Ten Years Challenge, yang dibintangi oleh Hanggini, Michael Olindo, dan Jourdy Pranata sebagai Hiro, menar


zoom-inlihat foto
5-Momen-Paling-Mengharukan-dalam-Ten-Years-Challenge-yang-Tak-Boleh-Dilewatkan.jpg
Dok. Viu
5 Momen Paling Mengharukan dalam Ten Years Challenge yang Tak Boleh Dilewatkan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film Viu Original Ten Years Challenge, yang dibintangi oleh Hanggini sebagai Atya, Michael Olindo sebagai Diga, dan Jourdy Pranata sebagai Hiro, menarik perhatian banyak penonton dengan kisahnya yang mengharukan.

Film yang bisa ditonton di Viu ini mengajak kamu untuk kembali ke masa SMA dan merasakan perjalanan emosional para karakternya.

"Film ini ringan, tetapi pesannya dalam. Aku merasa semua orang pernah merasakan apa yang Atya dan karakter-karakter lain rasakan," kata Hanggini tentang Ten Years Challenge yang menyuguhkan momen-momen mengharukan yang berkesan di hati.

Putus Cinta Setelah Pacaran Lama

Atya dan Diga saling mengenal sejak SMA, sekitar 12 tahun yang lalu.

Mereka menjalin hubungan asmara selama bertahun-tahun dan juga bekerja di tempat yang sama, yaitu restoran milik Diga.

Sayangnya, kisah cinta mereka tidak berlanjut. Tidak hanya kehilangan pasangan yang telah bersamanya selama bertahun-tahun, Atya juga harus meninggalkan pekerjaannya.

Keputusan untuk keluar dari pekerjaan adalah langkah yang sulit bagi Atya, tetapi ia merasa perlu melakukannya untuk memulai lembaran baru dalam hidupnya.

Momen ini begitu mengharukan karena menggambarkan betapa sulitnya melepaskan seseorang yang sangat berarti dalam hidup kita.

Kesedihan, kehilangan, dan harapan yang tergambar dalam adegan putus cinta antara Atya dan Diga membuat penonton merasakan haru yang mendalam dan tersentuh dengan kisah mereka.

Minder di Acara Reuni

Alur cerita Ten Years Challenge berfokus pada reuni sepuluh tahun setelah lulus SMA, di saat karakter-karakter utama bertemu kembali dan mengenang masa lalu.

Ketika mendapatkan undangan reuni sekolah, Atya merasa ragu-ragu untuk datang.

Alasannya karena setelah putus dari Diga dan kehilangan pekerjaan, Atya berada dalam salah satu fase buruk dalam hidupnya.

Ia juga merasa kurang bersemangat untuk bertemu dengan teman-temannya yang mungkin sedang berada dalam puncak kesuksesan mereka.

Namun, Atya akhirnya menyadari bahwa reuni adalah momen untuk menjalin kembali kebersamaan dengan teman-teman lama.

Di acara reuni, momen Atya disambut oleh teman-teman lamanya dan kenangan masa SMA mereka yang mengalir kembali akan membuat penonton merasa terhubung dengan karakternya.

Kecelakaan yang Menjadi Mesin Waktu

Setelah menghadiri reuni sekolah, Atya pulang dengan menyetir sendirian.

Tiba-tiba, sebuah kecelakaan terjadi. Saat bangun dari tidurnya, Atya menyadari bahwa dirinya kembali ke masa lalu, tepatnya saat ia masih SMA. Atya tidak hanya kembali bernostalgia dengan keseruan pertemanan di masa SMA, tetapi juga memanfaatkan momen ini untuk memperbaiki kesalahan yang ia pernah lakukan di masa lalu.





Halaman
12
Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved