3 Cara Mudah Cek Rekening Bank Mandiri Masih Aktif atau Tidak

Nasabah Bank Mandiri saat ini dapat mengecek apakah rekening yang dimiliki masih aktif atau tidak dengan mudah. Berikut cara mengecek rekening Mandiri


zoom-inlihat foto
ATM-Bank-Mandiri-NEW.jpg
Kompas.com
Berikut cara mengecek rekening Bank Mandiri masih aktif atau tidak


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Berikut cara mengecek rekening Bank Mandiri masih aktif atau tidak.

PT Bank Mandiri Tbk atau Bank Mandiri merupakan salah satu perbankan milik pemerintah terbesar di Indonesia. 

Tentunya, sudah banyak nasabah dari segala kalangan yang menggunakan layanan perbankan tersebut.

Meski demikian ada juga beberapa nasabah yang tidak selalu aktif untuk menggunakan layanan transaksi dengan rekening Bank Mandiri.

Dan berikut Tribunnewswiki.com sajikan cara mengecek rekening Bank Mandiri masih aktif atau tidak.

Simak cara isi saldo e-Money melalui M-Banking dan aplikasi Travoy.
Simak cara isi saldo e-Money melalui M-Banking dan aplikasi Travoy. (Bank Mandiri)

Baca: Cara Isi Saldo Kartu e-Money untuk Bayar Tol Lewat Mobile Banking BCA, BRI, BNI, dan Mandiri

Cara cek rekening Bank Mandiri

Berikut beberapa cara mengecek rekening Bank Mandiri Anda masih aktif atau tidak:

1. Cek rekening via Mandiri Call Center

Ini menjadi cara termudah untuk mengecek rekening Mandiri masih aktif atau tidak, yakni silakan untuk menghubungi Mandiri Call Center di nomor 14000.

Anda dapat meminta bantuan kepada petugas Mandiri Call Center untuk mengecek status rekening milik Anda. Petugas nantinya akan meminta Anda untuk menyebutkan nomor rekening.

Kemudian, petugas akan melakukan pengecekan status rekening apakah masih aktif atau tidak. Nah, untuk mengetahui nomor rekening, Anda bisa melihatnya pada buku tabungan ya.

Setelah itu, kalau ternyata rekening sudah tidak aktif maka Anda pun bisa bertanya, apakah rekening bisa diaktifkan kembali atau tidak.

2. Kunjungi kantor Bank Mandiri terdekat

Untuk Anda yang punya waktu cukup luang, Anda bisa melakukan pengecekan rekening dan kartu ATM Mandiri melalui kantor cabang terdekat. 

Namun, sebelum mendatangi kantor Bank Mandiri terdekat, silakan siapkan terlebih dahulu persyaratan yang dibutuhkan, di antaranya buku rekening tabungan, kartu ATM, dan kartu identitas diri berupa KTP.

Jika semua persyaratan di atas sudah lengkap maka silakan datang ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat lalu ikuti panduan seperti berikut ini:

- Kunjungi kantor cabang bank Mandiri terdekat dengan membawa beberapa dokumen persyaratan.

- Sesampainya di kantor bank, silakan ambil nomor antrean untuk menuju ke customer service.

- Jika nomor antrean telah terpanggil maka silakan menuju ke petugas customer service dan beri tahukan tujuan kamu, yaitu ingin mengecek apakah rekening dan kartu atm masih aktif atau tidak.

Simak cara tarik tunai tanpa kartu melalui Aplikasi Livin' by Mandiri.
Simak cara tarik tunai tanpa kartu melalui Aplikasi Livin' by Mandiri. (Bank Mandiri)

Baca: Cara Mudah Tarik Tunai Tanpa Kartu Lewat Aplikasi Livin’ by Mandiri

- Selanjutnya, petugas customer service akan meminta kamu untuk menyerahkan beberapa persyaratan dokumen. 

Bukan hanya persyaratan di atas, Anda pun sebagai nasabah juga akan diminta untuk menyebutkan nama ibu kandung, yang tujuannya adalah untuk menyamakan data yang ada pada kamu dengan data di sistem bank.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved