HMTE Fakultas Teknik UNS Kunjungi PLN ULTG Surakarta, Ini Ilmu yang Mereka Dapatkan

PLN ULTG Surakarta menerima kunjungan dari Mahasiswa Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta, pada Sabtu (8/6/2024).


|
zoom-inlihat foto
PLN-ULTG-Surakarta-menerima-kunjungan-dari-Mahasiswa-UNS-Surakarta-pada-Sabtu-862024.jpg
PLN ULTG Surakarta
PLN ULTG Surakarta menerima kunjungan dari Mahasiswa UNS Surakarta, pada Sabtu (8/6/2024).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - PLN ULTG Surakarta menerima kunjungan dari Mahasiswa Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta, pada Sabtu (8/6/2024).

Kegiatan hari ini berdasarkan surat ajuan dari Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro (HMTE)  Fakultas Teknik UNS perihal pelaksanaan Kunjungan Industri di wilayah kerja PT PLN UPT Salatiga dengan Lokasi kunjungan di ULTG Surakarta.

Menjawab permohonan dari HMTE UNS, Nur Fajar Fardiyansyah Umar selaku Manager UPT Salatiga menyambut kunjungan tersebut dilaksanakan di ULTG Surakarta.

Dirinya menunjuk Malik Ardiyansyah selaku Team Leader Gardu Induk Jajar sebagai PIC Koordinasi, serta Abdul Rahman Budisetyo selaku Manager ULTG Surakarta sebagai penanggung jawab kegiatan kunjungan.

Kunjungan kali ini yang dihadiri oleh 61 mahasiswa mahasiswi HTME UNS Manager ULTG Surakarta menyampaikan pentingnya sistem kelistrikan yang ada di Surakarta.

PLN ULTG Surakarta menerima kunjungan dari Mahasiswa UNS Surakarta, pada Sabtu (8/6/2024) 2
PLN ULTG Surakarta menerima kunjungan dari Mahasiswa UNS Surakarta, pada Sabtu (8/6/2024).

Manager ULTG Surakarta, Abdul Rahman Budisetyo menekankan pentingnya menjaga keselamatan selama beraktifitas dan semangat dalam belajar.

Dirinya berharap kegiatan ini bermanfaat di waktu sekarang maupun di masa yang akan datang.

"PLN merupakan perusahaaan yang berkembang dengan cepat. Maka dibutuhkan talenta dari generasi muda yang cerdas dan berakhlak," kata Abdul Rahman Budisetyo.

Baca: Beri Edukasi, PLN Kunjungi SMK Negeri 3 Salatiga Paparkan Sosialisasi Pengamanan Instalasi Listrik

Sebelum mendapatkan pengenalan peralatan tegangan tinggi yang ada di PLN, para mahasiswa juga dibekali materi seputar perusahaan, keselamatan ketenagalistrikan dan pengenalan peralatan ketenagalistrikan.

Materi keselamatan ketenagalistrikan menjadi prioritas pembekalan.

Sebab, penerapan standar keselamatan sangat penting di lingkungan PLN, terutama saat memasuki area Gardu Induk.

Dalam materi tersebut juga disampaikan pengklasifikasian zona di dalam kawasan Gardu Induk berdasarkan level resiko yang dilengkapi rambu-rambu, termasuk pengaturan yang ketat terhadap akses ke zona tersebut.

Suasana akrab dan cair pun sangat terasa selama proses penyampaikan materi.

Bahkan seringkali terjadi dialog dan tanya jawab diantara pemateri dan dari peserta mahasiswa.

Antusiasme para mahasiswa sangat terlihat sejak dari penyampaian materi pengenalan profil perusahaan hingga pengenalan peralatan yang ada di serandang gardu induk Jajar.

Dalam kesempatan ini perwakilan mahasiswa HMTE UNS menyampaikan terimakasih kepada PLN yang sudah memberi kesempatan untuk berkunjung di PLN ULTG Surakarta.

Mereka mengaku senang bisa mendapatkan ilmu penting yang ada di PLN unit transmisi, terkait instalasi listrik yang berjalan dari pembangkit hingga ke pelanggan, manfaat, dampak serta bahaya dari kelistrikan.

Kemudian, dalam pengenalan langsung di lapangan mereka pun semakin mudah memahami seperti apa trafo, PMT, LA dan K3 yang wajib ada di PLN.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved