TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sebelum ditangkap polisi karena mengonsumsi narkoba ganja, aktor Preman Pensiun, Epy Kusnandar ternyata sempat merayakan ulang tahun bersama istrinya.
Epy Kusnandar yang dikenal lewat sinetron Preman Pensiun ditangkap polisi karena kasus narkoba, Jumat (10/5/2024).
Epy Kusnandar ditangkap bersama rekannya yang juga bermain di sinetron Preman Pensiun yakni Yogi Gamlez.
Keduanya ditangkap di sebuah warung milik saudara Epy, di kawasan Kalibata City, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2024).
Sepekan sebelum Epy Kusnandar diciduk polisi, sang istri Karina Ranau membagikan momen romantis.
Karina Ranau menyiapkan kejutan di hari ulang tahun suaminya pada 1 Mei lalu.
Kejutan itu adalah dengan menyiapkan nasi goreng.
Baca: Pejabat Kemenhub Asri Damuna Ungkap Kronologi Asli Ajak Main YouTuber ke Hotel: Videonya Diedit!
Mereka lalu merayakan ultah Epy Kusnandar secara sederhana.
Momen tersebut dibagikan lewat akun Instagramnya karinaranau9.
Dalam video yang dibagikan, Karina Ranau sempat mengenang kisah mereka saat hidup susah yang terjadi sekitar 21 tahun lalu.
Di mana pada saat itu, Karina Ranau dan Epy Kusnandar merayakan ulang tahun dengan cara sederhana.
Dan kini perayaan sederhana terulang kembali.
Pada video di Instagram itu, Karina Ranau juga apa adanya mengeluarkan pengakuan sederhananya.
"Bunda lagi tidak punya duit, jadinya pakai nasi goreng saja," ucap Karina Ranau.
Baca: Ajak YouTuber Korea Main ke Hotel, Asri Damuna Langsung Diperiksa Kemenhub, Jabatan Kepala Terancam
Ucapan Karina Ranau itu pun langsung dijawab Epy Kusnandar.
"Terima kasih, ini sangat berarti sekali, nasi gorengnya," ucap Epy Kusnandar.
"Ini mengingatkan lagi, kita lagi ada di bawah," sambungnya.
"Kita dari bawah akan kembali ke bawah," paparnya.
"Semoga di usia yang ke-60, kita bisa mendapat kerjaan baru, amin," papar Kang Mus.
"Pernah waktu di Saharjo seperti ini juga, ketika tidak punya uang. Kamu yang ngasih juga pada tahun 2003," kenang Epy Kusnandar.
"Nasi goreng pada tahun itu seharga Rp 6 ribu," paparnya.
Dalam momen itu, Karina Ranau juga menulis caption menyentuh.
"Selamat Hari Lahir Nasional. Doa yang utama sehat dan panjang umur dan bisa pas gitu ya tidur nya di gudang sama seperti saat itu Tahun 2003. Maaf ya Basecamp kami berantakan," ungkapnya.
Baca: Rizky Febian dan Mahalini Menikah Secara Islam, Diawali Baca Alquran hingga Ijab Kabul Sekali Ucapan
Sosok dan biodata Epy Kusnandar
Epy Kusnandar merupakan aktor berkebangsaan Indonesia.
Ia lahir di Garut, Jawa Barat, 1 Mei 1964.
Epy lulus dari SMA pada 1983.
Hanya saja ia baru melanjutkan pendidikan ke perguruan tingginya pada 1989.
Perguruan tinggi yang ia pilih ialah Institut Kesenian Jakarta (IKJ).
Di kampus itu ia aktif di berbagai sanggar teater seperti Pantomim Sena Didi dan Theater Aristokrat.
Namun namanya mulai populer semenjak ia memerankan tokoh Kang Mus di sinetron "Preman Pensiun".
Epy Kusnandar menikah dua kali.
Bersama istri pertamanya ia dikarunia dua orang anak yang diberi nama Qodrat Pratama Putra dan Damar Rizal Marzuki.
Setelah cerai dengan istri pertamanya, ia menikah lagi dengan Karina Ranau.
Pernikahan keduanya dilangsungkan pada 27 Juli 2008.
Dari pernikahannya itu keduanya dikarunia seorang anak yang bernama Quentin Stanislapsky.
Epy Kusnandar mengawali kariernya sejak ia masih kuliah.
Kala itu ia aktif di berbagai sanggar teater seperti Pantomim Sena Didi dan Theater Aristokrat.
Setelah itu ia mulai berkarier sebagai pemain sinetron.
Sinetron pertama yang ia perankan yakni "1 Kakak 7 Ponakan" yang rilis pada 1996.
Setelah itu tawaran untuk bermain sinetron pun berdatangan.
Beberapa sinetron lain yang telah ia perankan yakni "Asyiknya Geng Hijau", "Kejar Kusnadi", "Suami-suami Takut Istri", "Safa dan Marwah", "The Adventures Of Suparman", dan "Preman Pensiun".
Namun namanya dikenal banyak orang ketika ia memerankan karakter Kang Mus di sinetron "Preman Pensiun".
Selain sinetron ia juga bermain di film layar lebar.
Film pertama yang ia perankan yakni "Petualangan Sherina" yang rilis pada 2000.
Di film itu ia berperan sebagai Upay.
Beberapa judul film lainnya yang Epy Kusnandar perankan yakni "Love and Faith", "Hijab", dan "The Night Comes For Us".
(tribunnewswiki.com/tribun network)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini