MK Panggil 4 Menteri Jokowi ke Sidang Sengketa Pilpres, Kubu Prabowo-Gibran Bersyukur: Ini Berkah

Kubu Prabowo-Gibran menyambut baik keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memanggil 4 menteri Kabinet Indonesia Maju ke sidang sengketa Pilpres 2024.


zoom-inlihat foto
Tim-hukum-Prabowo-Gibran-Otto-Hasibuan.jpg
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Tim hukum Prabowo-Gibran, Otto Hasibuan hadir dalam sidang lanjutan sengketa hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin (1/4/2024).


"Karena ini keterangan yang diminta Mahkamah maka nanti pihak-pihak tidak kami sediakan waktu untuk mengajukan pertanyaan, jadi yang melakukan pendalaman hanya para hakim," ucapnya.

Alasan kubu Anies-Muhaimin ingin hadirkan 4 menteri Jokowi

Ketua Tim Hukum Tim Pemenangan Nasional (Timnas) Anies-Cak Imin (AMIN) Ari Yusuf Amir mebeberkan alasan pihaknya ingin empat menteri tersebut dipanggil ke sidang sengketa Pilpres.

Lantaran Ari menilai, empat menteri tersebut engetahui langsung hal-hal yang terkait dengan apa yang dijelaskan dalam permohonan pihaknya.

Menurutnya, kesaksian dari keempat menteri ini adalah hal yang penting untuk mengungkap tabir-tabir yang telah disebutkan di dalam dalil permohonan yang diajukan Timnas AMIN.

“Semoga dapat dikabulkan. Tadi pihak paslon 03 (Ganjar-Mahfud) juga mendukung argumen kami,” jelas dia.

Sama dengan Kubu 01, kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD meminta menteri yang dipanggil meliputi Sri Mulyani dan Risma.

Baca: Siap Lawan 1000 Pengacara, Prabowo-Gibran Percayakan Hotman Paris Hadapi Gugatan Kubu 01 & 03 di MK

Belakangan juga berencana meminta MK menghadirkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.

Sebagai informasi, agenda sidang sidang sengketa Pilpres 2024 dengan agenda mendengarkan saksi dan ahli dari pihak pemohon kubu 01 telah dilaksanakan hari ini, Senin (1/4/2024).

Kemudian, akan dilanjutkan dengan mendengarkan saksi dan ahli dari kubu 03 Ganjar-Mahfud, pada Selasa (2/4/2024).

(tribunnewswiki.com/tribun network)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved