TRIBUNNEWSWIKI.COM - Simak inilah cara daftar Kartu Prakerja gelombang 65 dan dapatkan insentif hingga Rp4,2 juta.
Kabar gembira bagi masyarakat Indonesia lantaran program Kartu Prakerja gelombang 65 sudah dibuka.
Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 65 dibuka pada Jumat (22/3/2024).
Pembukaan Kartu Prakerja gemombang 65 diumumkan melalui akun Instagram resmi @kartuprakerja.
"Gelombang seleksi Prakerja kembali dibuka. Segera klik tombol "Gabung Gelombang" di dashboard Prakerja kamu pada tab "Info Gelombang" sekarang juga!
Untuk kamu yang belum memiliki akun Prakerja, segera buat secara mandiri di www.prakerja.go.id agar #JadiBisa ikut dalam gelombang seleksi ke-65 ini!," tulis Instagram Kartu Prakerja dalam unggahan terbarunya.
Pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 65 akan ditutup pada Senin (25/3/2024) pukul 23:59 WIB.
Manfaatkan waktu tersebut untuk segera mendaftar kartu prakerja dan raih manfaatnya.
Diberitakan sebelumnya, pendaftaran kartu prakerja gelombang 65 resmi dibuka, Jumat (22/3/2024).
Pembukaan Kartu Prakerja gemombang 65 diumumkan melalui akun Instagram resmi @kartuprakerja.
Baca juga: Butuh tenaga kerja terbaik untuk bisnismu? Cari di sini!
"Gelombang seleksi Prakerja kembali dibuka. Segera klik tombol "Gabung Gelombang" di dashboard Prakerja kamu pada tab "Info Gelombang" sekarang juga!
Untuk kamu yang belum memiliki akun Prakerja, segera buat secara mandiri di www.prakerja.go.id agar #JadiBisa ikut dalam gelombang seleksi ke-65 ini!," tulis Instagram Kartu Prakerja dalam unggahan terbarunya.
Baca: Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2024 untuk Lulusan SMA/SMK, D3,S1, dan S2
Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Setidaknya ada banyak manfaat yang bisa kamu peroleh mulai dari ilmu, skill hingga dana pelatihan dan dana untuk mencari kerja senilai Rp.600.000.
Manfaat yang didapat oleh penerima juga berbeda dengan sebelumnya, yaitu:
- Saldo bantuan pelatihan: Rp3.500.000.
- Insentif biaya mencari kerja: Rp 600.000.
- Insentif pengisian Survei Evaluasi : Rp50.000 x 2 survei, sehingga totaknya Rp 4,2 juta.
- Memasuki masa pendaftaran, manfaatkan momen ini untuk mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 65.
Syarat Daftar Kartu Prakerja
Nah, syarat pendaftaran Kartu Prakerja 2024 adalah sebagai berikut:
- WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI,
- Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
- Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Baca: Cara Buat Akun Prakerja untuk Daftar Kartu Prakerja Tahun 2024 dan Dapatkan Uang Rp 4,2 Juta
Cara Daftar Kartu Prakerja 2024
Untuk alur pendaftarannya sendiri masih sama seperti yang selama ini dijalankan.