Jenazah Tak Diadzani, Padahal Stevie Agnecya Sudah Mualaf, Petugas Gali Kubur Ungkap Hal Mengejutkan

Bahkan salah seorang petugas gali kubur mengungkapkan alasan Stevie Agnecya tidak diadzankan.


zoom-inlihat foto
Jenazah-Tak-Diadzani-Padahal-Stevie-Agnecya-Sudah-Mualaf-Petugas-Gali-Kubur-Ungkap-Hal-Mengejutkan.jpg
Tribun Network
Jenazah Tak Diadzani, Padahal Stevie Agnecya Sudah Mualaf, Petugas Gali Kubur Ungkap Hal Mengejutkan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jenazah Stevie Agnecya tidak diadzani meski sudah mualaf.

Alasan jenazah Stevie Agnecya tidak diadzani meski sudah mualaf ini akhirnya terbongkar.

Bahkan salah seorang petugas gali kubur mengungkapkan alasan Stevie Agnecya tidak diadzankan.

Petugas makam mengungkapkan hal tersebut atas permintaan pihak keluarga.

"Permintaan dari keluarga tidak diazankan," ungkap salah seorang petugas makam dikutip dari Tribunnews.com.

Seperti yang diketahui, Stevie Agnecya dikuburkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Jumat (22/3/2024).

Proses pemakaman turut disaksikan ketiga anak Stevie Agnecya yang masih kecil di TPU Tanah Kusir. Drucilia sesekali merangkul dan menguatkan adiknya
Proses pemakaman turut disaksikan ketiga anak Stevie Agnecya yang masih kecil di TPU Tanah Kusir. Drucilia sesekali merangkul dan menguatkan adiknya ((Youtube Nit Not))

Mantan istri Samuel Rizal, Stevie Agnecya meninggal dunia ketika menjalani perawatan di RS Cipto Mangunkusumo, Salemba, Jakarta Pusat pada Kamis (21/3/2024) malam.

Belum diketahui detail penyebab meninggal dunianya Stevia Agnecya.

Hanya saja, dalam sejumlah postingan instagramnya, Stevie menunjukkan adanya tanda-tanda dirinya disantet.

Hal itu dibuktikannya lewat foto rontgen di rumah sakit.

Meski demikian, belum dapat dipastikan kebenaran soal santet yang diduga jadi penyebab sakitnya Stevie.

Baca: Bukan Pilot Sembarangan, Ini Sosok Anggi Pratama Suami Stevie Agnecya, Seorang CEO-Pengusaha Kaya

Jenazah selebgram Stevie Agnecya atau Stevia Agnecya disemayamkan di rumah duka sebelum dimakamkan, Jumat (22/3/2024) siang ini.

Rumah duka Stevie Agnecya berada di Perumahan Cikini 3, kawasan Bintaro Sektor 7, Pondok Aren, Jurang Mangu, Tangerang Selatan.

Diiringi rintikan hujan, jenazah Stevie Agnecya dibaringkan di liang lahat.

Terlihat seluruh keluarga ikut mengantarkan jenazah Stevie Agnecya ke tempat peristirahan terakhirnya, termasuk ketiga anaknya.

Suaminya, Anggi Pratama terlihat turun ke dalam pusara untuk memakamkan sang istri.

Jenazah Stevie Agnecya kemudian mulai ditutup dengan tanah.

Tangis keluarga pun pecah.

Terlebih suami dan anak-anak yang menyaksikan detik-detik jenazah Stevie Agnecya ditutup dengan tanah.

"Dadah mami, bye bye mami," ucap salah satu anak Stevie Agnecya.





Halaman
1234
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved