TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktris Nirinaz Zubir mengumumkan bahwa dirinya tidak ingin mendukung siapapun calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Diketahui, Nirina Zubir beberapa waktu lalu sempat mendatangi kantor capres nomor urut 01 Prabowo Subianto.
Tak sendirian, Nirina Zubir datang bersama dengan artis dan influencer lainnya termasuk pendukung sejati Prabowo-Gibran, yakni Raffi Ahmad.
Dalam momen itu, Nirina Zubir makan siang bersama Prabowo sembari berbincang-bincang di kantor Kementerian Pertahanan (Kemenhan).
Kini, Nirina mennyampaikan pernyataan yang mengejutkan.
Ia mengaku tigak ingin lagi terlibat dalam dukung mendukung calon presiden lagi.
Lewat akun Instagramnya, Nirina curhat masalah mafia tanah yang dialaminya dan tidak kunjung selesai.
Baca: Profil & Harta Erik Adtrada Ritonga, Bupati Labuhanbatu yang Ditangkap OTT KPK, Dari Partai NasDem
Hal tersebut diduga menjadi latar belakang mengapa dia tak mau lagi mendukung salah satu capres.
"Oiya pak @jokowi masalah tanah orang tua saya belum juga terselesaikan pak... padahal bapak sudah memberikan instruksi langsung...kemudian saya bingung," kata Nirina di Instagram, dikutip pada Kamis (11/1/2024).
Nirina memang menjadi korban dari penggelapan aset tanah dan bangunan dengan total kerugian diperkirakan mencapai Rp17 miliar.
Dalam unggahan yang sama, istri dari Ernest Cokelat itu berharap para capres dan cawapres bisa membenahi kasus mafia tanah yang masih menjamur di Indonesia.
Nirina Zubir juga menuliskan caption panjang dalam curhatnya di instagram dengan memajang foto tulisan MOHON MAAF berlatar belakang hitam.
Ia berencana untuk tidak ikut memberikan suaranya kepada para capres dan cawapres dalam pesta pemilu 2024 kali ini.
"Na menyatakan mundur dari menyuarakan dukungan kepada paslon capres dan cawapres di tahun 2024," ungkap Nirina dalam captionnya.
Baca: Pantas Ndhank Surahman Minta Maaf ke Andre Taulany Usai Somasi-Minta Rp35 M, Terungkap Penyebabnya
Hal tersebut dilakukan Nirina Zubir karena kasusnya masih belum tuntas dan mafia tanah masih berkeliaran.
"Sampai sekarang masalah tanah yang Na alami BELUM ADA JALAN KELUAR, masalah mafia tanah masih ada.
Sejauh ini blm ada komitmen dari Calon Capres & Cawapres untuk masalah ini," ujar Nirina.
Meski demikian, Nirina berharap niatnya itu tidak terjadi dimana ia meminta agar masalah mafia tanah bisa dibahas dalam debat selanjutnya.
"Dengan masalah yg na hadapi ini 'na akan tetap voting... hanya saja jadi lebih cermat lagi saja memantau
dan berharap ada capres dan cawapres yg mengangkat dan mau menyelesaikan permasalahan ini...