Andre Taulany Tak Peduli Disomasi, Ndhank Surahman Kecewa: Di-WA dan Ditelepon Enggak Respons

Andre Taulany ternyata tidak peduli meski sudah dilayangkan somasi dan dilarang membawakan lagu berjudul "Mungkinkah".


zoom-inlihat foto
Ndhank-Surahman-dan-Andre-Taulany.jpg
Kolase TribunnewsWiki/Instagram
Ndhank Surahman dan Andre Taulany


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Andre Taulany ternyata tidak peduli meski sudah dilayangkan somasi dan dilarang membawakan lagu berjudul "Mungkinkah".

Hal itu diungkapkan oleh Ndhank Surahman Hartono, mantan gitaris Stinky sekaligus yang melayangkan somasi tersebut.

Adapun Ndhank juga melarang Stinky untuk menyanyi lagu "Mungkinkah".

Ndhank mengatakan bahwa hingga saat ini tidak ada respons dari Andre Taulany mengenai somasi itu.

Pencipta lagu "Mungkinkah" tersebut juga berujar bahwa Andre Taulany tidak menanggapi pesan dan teleponnya melalui WhatsApp.

"Itu hanya Andre, hanya Andre aja Andre saya WhastApp, saya telepon enggak direspons sama sekali,” kata Ndhank kepada wartawan di daerah Cinere, Depok, Jawa Barat, Selasa, 2 Januari 2024, dikutip dari Kompas.com.

Bahkan, menurut Ndhank, Andre juga tidak pernah basa-basi kepadanya untuk izin membawakan lagu “Mungkinkah” tiap kali manggung atau berada di suatu acara talk show.

Grup band Stinky
Grup band Stinky (Instagram/@ndhank_s_hartono)

Baca: Bela Andre Taulany, Personel Stinky Sebut Ndhank Pencipta Mungkinkah Ingin Viral: Ia Punya Band Baru

Ndhank sendiri melayangkan somasi karena sudah ada aturan perihal royalti mengenai pencipta lagu.

Dia juga mengatakan ada banyak dorongan dari rekan-rekan pencipta lagu mengenai kebutuhan hak royalti yang belum didapatkan.

"Tujuan saya (somasi) untuk membahas direct lisence untuk performing. Jadi selama ini tidak ada bahasan sama saya. Tidak ada basa basi apapun. Itu sudah lama, mungkin udh lama Andre suka bawakan lagu-lagu ‘Mungkinkah," kata Ndhank.

Sementara itu, untuk Stinky, Ndhank mengatakan, ia masih berhubungan baik.

Ndhank hanya meminta performing rights dari Stinky setiap tampil membawakan lagu “Mungkinkah” di event atau konser-konser musik.

"Kalau untuk teman-teman Stinky masih ada hubungan, masih baik. Cuma ini kan masalah enggak ada masalah pribadi. Hanya sisi bisnisnya aja di sini bukan yang sisi untuk…," ucap Ndhank.

"Ya kita enggak munafik ya dari setiap performance itu kan ada bisnisnya, ya itu setiap pengarang lagu kan punya hak. Itu aja sih yang ditekankan di sini," lanjut Ndhank.

Baca: Dilarang Nyanyi Mungkinkah, Ternyata Segini Tarif Manggung Andre Taulany cs, Dewa 19 & Slank Kalah

Ndhank mengatakan, ia sempat berdiskusi mengenai performing right kepada pihak Stinky.

Akan tetapi, saat itu tak ada kesepakatan dari para personel Stinky.

"Waktu itu saya minta hanya 2 persen dari setiap mereka tampil event. Karena sebetulnya yang membayar ini bukan Stinky maupun Andre tapi yang membayar ini copyright performing ini kan penyelenggara sendiri," ujar Ndhank.

"Nah itu saya heran mengapa saya minta hak, bukan mereka yang mengeluarkan uang harusnya itu kan penyelenggara event tapi mereka tetap enggak terima mungkin mereka kurang paham atau kurang mengerti saya juga enggak tahu yang penting saya sudah mengajukan seperti itu dan teman-teman Stinky juga tidak terima, untuk saudara Andre sendiri belum ada respon," tutur Ndhank.

Ndhank Surahman juga buka-bukaan terkait nominal yang kerap didapatkan dari Stinky.

Nominal tersebut merupakan uang bayaran dari Stinky untuk lagu Mungkinkah milik Ndhank Surahman.





Halaman
123
Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Musuh dalam Selimut

    Musuh dalam Selimut adalah sebuah film drama romansa
  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved