Seusai terbukti dibebaskan karena bisa membuktikan obat keras itu dikonsumsi sesuai resep dokter yang diberikan kepadanya.
Baca: Jadwal Live RCTI Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Begini Skenario untuk Lolos
Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa sempat memberikan pernyataan.
Mukti membenarkan bahwa artis N tersebut adalah Nafa Urbach.
"Iya (Artis N itu Nafa Urbach)," kata Brigjen Mukti pada Kamis, 23 November 2023
"Tapi dia cuma make obat keras aja," sambungnya.
Mukti menambahkan Nafa Urbach langsung dibebaskan usai ditangkap lantaran mengonsumsi obat tersebut sesuai dengan resep dokter.
"Ada (resep dokter)," tutur dia.
Sosok dan Biodata Nafa Urbach
Nafa Urbach adalah aktris kelahiran Malang, Jawa Timur, tanggal 19 September 1980.
Nafa Urbach lahir dari ibu yang berasal dari Malang dan ayah berkebangsaan Jerman.
Ia sempat menjalin hubungan dengan Primus Yustisio, bintang sinetron yang pada masanya juga sedang naik daun.
Namun hubungan tersebut tidak bertahan lama.
Nafa Urbach kemudian berpacaran dengan Zack Lee yang juga merupakan pemain sinetron muda.
Keduanya lalu menikah pada 16 Februari 2007 di Gereja Immanuel, Jakarta Pusat.
Baca: Chord Kunci Gitar Lampu Merah - The Lantis: Tapi Ku Berada di Lampu Merah
Dari pernikahan tersebut, Nafa Urbach dan Zack Lee dikaruniai seorang anak perempuan bernama Mikhaela Lee Jowono.
Setelah 10 tahun menikah, Nafa Urbach menggugat Zack Lee atas alasan percekcokan.
Nafa Urbach dan Zack Lee resmi bercerai pada 19 September 2017.
Nafa Urbach dikenal sebagai salah satu penyanyi dan pemain sinetron Indonesia.
Banyak yang menilai bahwa Nafa Urbach memiliki wajah yang mirip dengan penyanyi Nike Ardilla yang naik daun pada tahun 90an.
Karier Nafa Urbach sebagai penyanyi dimulai pada pertengahan 1990-an.