Diduga Ingin Main 2 Kaki, PDIP Disebut Baru Pecat Gibran jika Ganjar Menang Pilpres

Apabila PDIP langsung memecat Gibran, partai itu diperkirakan justru merugi.


zoom-inlihat foto
Gibran-dan-Megawati.jpg
Kolase Tribunnews
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (kiri) dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.


"Artinya mengemuka opsi moderat di mana mengambangkan soal ini lebih utama agar kepentingan partai dalam mencapai hattrick (kemenangan) bisa diraih," ujar Agung saat dihubungi pada Senin, (23/10/2023), dikutip dari Kompas.com.

Menurut Agung, persoalan lain yang muncul ialah pendapat masyarakat setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai syarat batas usia capres dan cawapres belum terkonsolidasi secara masif lantara masih menilai perkara itu elitis.

"Sehingga untuk 'melawan' istana, energi PDIP belum cukup solid menimbang kehadiran Gibran turut membelah kekuatan partai berlambang banteng ini," kata dia menjelaskan.

Agung menyebut partai berlambang banteng itu memahami bahwa putra sulung Jokowi itu kuat secara politik.

Baca: Jokowi, Anwar Usman, Gibran dan Kaesang Resmi Dilaporkan ke KPK Terkait Korupsi, Kolusi & Nepotisme

Gibran saat ini masih menjadi Wali Kota Surakarta. Dia juga didukung oleh Jokowi, para pendukung Jokowi, dan sederat partai politik pendukung Prabowo.

Partai-partai itu adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora Indonesia, Partai Garuda, PRIMA, dan Partai Demokrat. 

Sementara itu, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah lama memperingatkan agar para kadernya tidak bersikap mendua menjelang pemilu.

Dia juga mengancam bakal menindak tegas kader yang bermanuver dan tidak mematuhi arahan partai.

Agung menduga jika Megawati memecat Gibran, hal itu dikhawatirkan bisa memunculkan perselisihan dengan Jokowi.

(Tribunnewswiki)

Baca berita lain tentang Gibran Rakabuming Raka di sini.





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved