Walaupun tidak menemani tim secara fisik, namun Shin Tae-yong menegaskan tidak melepaskan tim begitu saja.
Baca: Jadwal Live RCTI Portugal vs Slovakia Kualifikasi Euro 2024, Kick Off Jam 01.45 WIB, Ronaldo Main
Eks pelath timnas Korsel itu tetap memantau perkembangan Asnawi Mangkualam dkk secara intensif melalui laporan dari asistennya.
Shin Tae-yong mengaku membangun koordinasi dengan pemain lewat meeting video.
"Coach Choi sampaikan ke saya tidak ada pemain yang bermasalah. Kondisi pemain saat ini semuanya bagus," ujar dia.
Selain masalah persiapan yang susah-susah gampang, tim juga dihadapkan dengan badai cedera tiba-tiba.
Setidaknya ada empat pemain yang dilaporkan mengalami masalah dan tidak bisa diturunkan H-4 pertandingan.
Mereka adalah Shayne Pattynama, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Dimas Drajad.
Ia kemudian mengirim tiga pemain Timnas Indonesia U23 untuk mengisi kekosongan tersebut, yakni Dony Tri Pamungkas, Alfreandra Dewangga, dan Dzaky Asraf.
Baca: Chord Kunci Gitar Persija OT - Skarbu: Main Jangan Ragu, Jangan Bikin Malu
Kini Shin Tae-yong sedang memikirkan cara meracik strategi yang tepat untuk memaksimalkan kondisi yang ada dan pemain yang tersedia.
"Ada pemain cedera sejak dari liga sekitar 4-5 pemain, jadi saya mengubah formasinya untuk besok," pungkasnya.
Di lain sisi, pelatih Turkmenistan, Mergan Orazov, mengaku sudah menganalisis permainan timnas Indonesia.
Menurut Mergan Orazov, tidak ada pemain timnas Indonesia yang diwaspadai.
Ia lebih menyoroti kekuatan Garuda secara tim.
"Baiklah seperti yang saya katakan, kami sudah menganalisis permainan timnas Indonesia," kata dia.
"Saya tidak secara spesifik menyebut seorang pemain yang paling berbahaya. Namun, seluruh tim itu sendiri. Tim yang menarik, sangat cepat," tuturnya.
Link Live Streaming
Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Turkmenistan: