Sarapan Bareng Anies Baswedan Bikin Banyak Pihak Marah, Gibran: Apa Salahnya? Saya Dekat Sama Semua

Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Solo sekaligus politikus PDIP, mengaku pernah dimarahi oleh banyak pihak karena sarapan bersama dengan Anies Basweda


zoom-inlihat foto
KOMPAScomLABIB-ZAMANIww.jpg
KOMPAS.com/LABIB ZAMANI
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Hotel Novotel Solo, Jawa Tengah, Selasa (15/11/2022).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Solo sekaligus politikus PDIP, mengaku pernah dimarahi oleh banyak pihak karena sarapan bersama dengan Anies Baswedan.

Gibran pernah menjamu bakal calon presiden (bacapres) dari Koalis Perubahan untuk Persatuan (KPP) itu di Solo, Jawa Tengah, pada November 2022.

Akan tetapi, hal yang ia lakukan itu justru berujung membuat sejumlah pihak marah.

Gibran mengatakan bahwa orang-orang yang marah tersebut mempersoalkan kenapa dirinya sarapan bersama Anies.

"Kemarin banyak yang marah-marah, 'Kenapa kok sarapan sama Pak Anies?' (Saya jawab) 'Loh ya kenapa enggak? Apa salahnya?', Pak Anies geer enggak?" kata Gibran dalam program ROsi di Kompas TV, Kamis, 27 Juli 2023.

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menegaskan bahwa dirinya akan bersikap baik kepada semua orang, termasuk tiga bakal capres yang disebut akan maju di Pilpres 2024.

Tiga bacapres tersebut adalah Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyempatkan sarapan bersama dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Novotel Solo, Selasa (15/11/2022) - PDIP menilai ada maksud tertentu dalam kunjungannya temui Gibran Rakabuming dan puji Wali Kota Solo tersebut.
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyempatkan sarapan bersama dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Novotel Solo, Selasa (15/11/2022) - PDIP menilai ada maksud tertentu dalam kunjungannya temui Gibran Rakabuming dan puji Wali Kota Solo tersebut. (TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin)

Baca: Janggal, Orang Tua Ngaku Mabes, Polres, Polda Awalnya Kabari Bripda Rico Sakit Keras, Bukan Ditembak

Meski demikian, dengan kebaikan yang ia terapkan ini, bukan berarti Gibran mendukung sosok capres yang dia sambut dengan baik ini.

Ayah Jan Ethes Srinarendra ini menekankan ketiga sosok bakal capres tersebut merupakan seniornya di dunia politik.

"Kalau saya baik dengan semua, jangan diartikan terus saya dukung ini, dukung itu. Intinya saya dekat dengan semua. Dan beliau-beliau ini kan senior ya. Saya harus banyak belajar dengan beliau-beliau," ujar Gibran.

Gibran sendiri mengaku bahwa dirinya paling dekat dengan Ganjar Pranowo, dibanding Anies atau Prabowo.

Pasalnya, Ganjar adalah Gubernur Jawa Tengah, sehingga ia yang merupakan Wali Kota Solo kerap bersentuhan dengan Ganjar.

Walaupun sudah mengaku lebih dekat dengan Ganjar, Gibran menegakan bahwa dirinya tetap akan menyambut baik semua tokoh yang datang ke Solo.

"Tapi sekali lagi, intinya, kalau ada senior ataupun ada menteri siapapun yang ke Solo, pasti saya sambut. Pasti saya jemput," ungkap Gibran.

Baca: Mendadak Jadi Artis, Putri Mantan Model Dewasa Langsung Renovasi Rumah Reyotnya: Bakal Ada Listrik

"Kalau ada waktu, pasti saya ajak makan. Tidak berlaku hanya untuk 1 atau 2 orang saja. Semua. Pak Anies juga," sambungnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pernah sarapan bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Hotel Novotel Solo, Jawa Tengah, pada Selasa, 15 November 2022.

Pertemuan itu, kata Anies, merupakan bagian dari silaturahmi dengan Gibran.

Selain itu, Anies juga bercerita tentang Solo di bawah kepemimpinan Gibran.

"Pagi ini senang sekali bisa bersilaturahmi dengan Pak Wali Kota (Gibran Rakabuming Raka). Alhamdulillah melihat Solo bisa cerita rapi, bersih, tertib mudah-mudahan terus maju, terus berkembang," kata Anies, Selasa.

Anies menegaskan bahwa selama sarapan tidak ada pembicaraan khusus dengan Gibran.





Halaman
12
Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved