TRIBUNNEWSWIKI.COM - Prabowo Subianto sudah dua kali kalah dalam pemilihan presiden (pilpres), yakni pada tahun 2014 dan 2019.
Sehubungan dengan hal itu, politikus Partai Gerindra Andre Rosiade meyakini kali ini, yakni pada Pilpres 2024, Prabowo bakal menang.
Andre mengimbau Partai Amanat Nasional (PAN) agar segera menyatakan dukungan kepada Prabowo pada kontestasi tahun depan.
“Tentu karena kita sudah dua kali bekerja sama, hubungannya sangat harmonis, sangat baik. Harapan kami tentu kita bisa menuntaskan yang belum tuntas,” kata Andre kepada wartawan, Minggu (2/7/2023), dikutip dari Kompas.com.
“Apa yang belum tuntas, yaitu Pak Prabowo belum jadi presiden."
Pada Pilpres 2014, PAN bekerja sama dengan Gerindra dalam mendukung Prabowo dan Hatta Rajasa sebagai pasangan capres-cawapres. Namun, pasangan itu dikalahkan oleh pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla.
Lima tahun kemudian PAN kembali mendukung Prabowo yang kala itu didampingi oleh Sandiaga Uno sebagai capres. Akan tetapi, Prabowo kembali dikalahkan oleh Jokowi yang saat itu berpasangan dengan Ma’ruf Amin.
Baca: Relawan Ganjar Bantah Kontrak Politik Ganjar dengan PDIP hingga Isu Jokowi Dukung Prabowo
Meski Prabowo sudah dua kali mendulang kekalahan, Andre optimistis bahwa Prabowo bakal berjaya pada Pilpres 2024.
Atas keyakinan itu, Andre ingin PAN kembali memberikan kepercayaan kepada Gerindra dan Menteri Pertahanan itu.
“Mudah-mudahan dengan dukungan PAN yang ketiga kalinya di 2024, misi kita bisa tuntas dengan menghantarkan Pak Prabowo jadi presiden,” kata dia.
Hingga kini PAN belum menyatakan siapa capres yang didukungnya pada pilpres tahun depan. Akan tetapi, beberapa elite partai tersebut sudah berujar bahwa dukungan akan mengarah kepada pihak yang bersedia menjadikan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres).
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi menegaskan pihaknya sedang menghitung lantaran tak ingin kalah tiga kali beruntun dalam pilpres.
Baca: Isu Pembunuh Peristiwa 1998 Selalu Muncul Saat Elektabilitas Naik, Prabowo : Saya Nggak Seram Kan?
Prabowo unggul di hampir semua survei
Prabowo memang memiliki elektabilitas tertinggi menurut sebagian besar hasil survei terbaru pada bulan Juni 2023.
Dia bersaing dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang juga sudah diumumkan sebagai bakal calon presiden (bacapres).
Menurut beberapa lembaga survei, Prabowo masih menjadi yang terkuat.
Dikutip dari Tribunnews, berikut enam hasil survei elektabilitas bacapres yang dirilis bulan Juni 2023.
1. Indopol
Lembaga survei Indopol menyatakan Prabowo masih menjadi capres terkuat pada pemilihan presiden 2024.
Dia unggul atas dua pesaingnya, yakni Anies dan Ganjar.