Kriminal

Penyebab Meninggalnya Ibu yang Ditemukan Tewas Sambil Berpelukan dengan 3 Anak Balitanya

Seorang ibu di Pati, Jawa Tengah, ditemukan tewas sembari memeluk ketiga anaknya yang masih hidup.


zoom-inlihat foto
ilustrasi-tewas-d.jpg
pixabay.com
ILUSTRASI Tewas


Kekejaman Mashuri terkuak setelah warga mendengar tangisan bayi Budiati yang baru berusia 26 hari tak berhenti-henti.

Baca: Sosok Lita Hendratno, Emak-Emak Berdaster yang Viral, Ternyata Mantan Finalis Miss Indonesia 2018

Warga dan Pak RT lalu berinisiatif untuk mendobrak pintu rumah kontrakan Budiati, di Perumahan Griya Pesona II, Dukuh Ngipik RT 9 RW 3, Desa Kutoharjo, Kabupaten Pati, Rabu (14/6/2023) malam.

Diketahui Budiati selama ini hanya tinggal bersama tiga anaknya di rumah.

Mashuri bekerja di Kabupaten Rembang.

Menurut keterangan tetangga, Mashuri memang biasanya hanya sepekan dua kali mengunjungi Budiati.

Lalu betapa terkejutnya mereka, melihat Budiati sudah terbujur kaku di atas ranjang, sambil memeluk bayi mungilnya.

Baca: Inilah Sosok Dua Wanita yang Viral Gegara Joget Pakai Baju Polisi

Adapun anak pertama dan keduanya yang berusia 4 dan 2 tahun memeluk Budiati dari belakang.

Ketiga anak itu kondisinya lemas.

Bahkan si anak bungsu dehidrasi dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Sementara itu di wajah Budiati tampak ada bekas luka lebam.

Kasat Reskrim Polresta Pati Kompol Onkoseno G Sukahar mengatakan, dari hasil autopsi disimpulkan bahwa sebelum tewas Budiati sempat menerima tindakan penganiayaan.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved