TRIBUNNEWSWIKI.COM - Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, mengklaim Anies Baswedan sudah mengantongi nama bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampinginya pada Pilpres 2024.
Herzaky mengatakan Anies Baswedan kini menunggu momen yang tepat untuk mengumumkan sosok cawapresnya itu.
"Cawapres sudah dipastikan, sudah dipastikan kalau yang menentukan adalah Mas Anies Baswedan," kata Herzaky dalam program Overview Tribunnews, Kamis (8/6/2023), dikutip dari Tribunnews.com.
"Mas Anies sedang mempertimbangkan waktu yang tepat untuk mengumumkan."
"Harapannya kalau sudah ada nama, isu-isu tidak solid bisa hilang, ini momentum yang tepat bagi kami, nama (cawapres) sudah ada di kantong Mas Anies,"kata dia.
Dia menegaskan bahwa Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang mengusung Anies tetap solid.
Baca: Persilakan Anies Pilih Sendiri Cawapresnya, Demokrat: Kalau Mau Menang, ya Anies-AHY
"Koalisi Perubahan masih solid, masih kompak, apa yang terjadi sampai saat ini masih sesuai kesepakatan. Kami bertiga saling setara, sejajar, setiap keputusan diambil bersama, bukan ditentukan satu dua pihak saja, ini prinsip dasar," katanya.
Disarankan pilih AHY
Partai Demokrat telah mendesak Anies untuk segera mengumumkan nama cawapresnya, setidaknya pada bulan Juni ini.
Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Mallarangeng mengusulkan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai cawapres yang mendampingi Anies Baswedan.
Andi menilai duet Anies Baswedan dengan AHY akan menang dalam Pilpres 2024. Namun, Andi menyebut Demokrat tetap mempersilakan Anies untuk memilih sendiri cawapresnya.
“Kalau kami kan dipersilakan Mas Anies untuk memilih calon wakil presidennya. Lalu, kemudian kalau kami ditanya, kami menyodorkan Mas AHY, Anies-AHY, kalau mau menang ya Anies-AHY,” ujar Andi dalam program Satu Meja The Forum di Kompas TV, Kamis (8/6/2023), dikutip dari Kompas.com.
Baca: Dua Menteri Ini Enggan Jadi Cawapres Ganjar Maupun Anies Baswedan
Baca: Tolak Jadi Cawapres Anies, Mahfud MD Masuk Daftar Kandidat Cawapres Ganjar Pranowo
Andi mengatakan cawapres pendamping Anies harus seorang yang memiliki visi membawa perubahan. Lebih lanjut, dia menganggap AHY bisa sejalan dengan Anies.
“Kalau Mas Anis pasangannya yang ingin melanjutkan status quo kan bagaimana rakyat dalam konteks arus perubahan ini," kata dia.
Andi mengklaim Demokrat tak memaksakan AHY menjadi pendamping Anies.
Dia berujar bahwa partainya mendesak mantan Gubernur DKI Jakarta itu untuk segera mengumumkan nama cawapres. Ini lantaran pemungutan suara Pilpres 2024 makin dekat.
Dia mengklaim masa kampanye yang hanya selama 75 hari itu amat singkat. Oleh karena itu, nama cawapres harusnya dideklarasikan jauh-jauh hari supaya kekuatan massa segera terkonsolidasi.
“Kami Koalisi Perubahan dan Persatuan itu tiga partai yang harus menyatukan kekuatannya bersama-sama dalam satu barisan mendukung Mas Anies,” ujarnya.
Anies sudah diumukan sebagai bakal capres sejak Oktober 2022. Namun, dia tak kunjung mengumumkan sosok cawapres yang mendampinginya.
Sebelumnya, Herzaky mengklaim pasangan calon yang diusung oleh KPP bakal mengejutkan bakal capres dan koalisi lain.