Profil Karim Benzema, Pemain Real Madrid yang Kini Hengkang ke Al-Ittihad dengan Gaji Rp 3,1 T

Inilah rangkuman informasi terkait sosok Karim Benzema yang berhasil Tribunnewswiki himpun dari berbagai sumber


zoom-inlihat foto
jorge-ferrari-Saudi-Pro-League-AFPdg.jpg
jorge ferrari / Saudi Pro League / AFP
Dalam foto handout yang dirilis oleh Saudi Pro League pada 6 Juni 2023, pemain sepak bola Prancis Karim Benzema memegang jersey klub Al-Ittihad Arab Saudi, di Madrid. Pemenang Ballon d'Or Real Madrid Karim Benzema akan bergabung dengan Cristiano Ronaldo di Arab Saudi setelah menandatangani kontrak tiga tahun dengan Al-Ittihad, klub yang berbasis di Jeddah mengkonfirmasi pada 6 Juni. jorge ferrari / Liga Pro Saudi /


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nama Karim Benzema kini sedang hangat menjadi perbincangan di dunia sepakbola.

Hal ini lanrtaran pemenang Ballon d'Or 2022 ini mantap untuk pindah ke Al-Ittihad.

Bahkan Karim Benzema mendpaatkan gaji Rp 3,1 triliun per musim.

Lantas siapa Karim Benzema sebenarnya ?

Berikut Tribunnewswiki rangkum terkait sosok Karim Benzema yang dirangkum dari berbagai sumber:

Karim Benzema merupakan pemain sepak bola profesional Prancis keturunan Aljazair.

Pria Muslim ini lahir di Lyon, Prancis, pada 19 Desember 1987.

Ia juga menolak mengonsumsi minuman alkohol yang dilarang di dalam Islam.

Baca: Jadwal Liga Champions 28-30 September 2021, PSG vs Man City hingga AC Milan vs Atletico Madrid

Baca: PROFIL Ronaldo, Lakukan Sujud Syukur usai Cetak Gol, Pernah Dukung Indonesia Tolak Timnas Israel

Lahir di kota Lyon, Benzema memulai karier sepak bolanya di klub lokal, Bron Terraillon.

Karim Benzema lahir di Lyon, Prancis dari orang tua yang keduanya merupakan keturunan Aljazair.

Kakeknya, Da Lakehal Benzema, tinggal di desa Tighzert, utara kota Beni Djellill di Aljazair sebelum hijrah ke Lyon pada tahun 1950-an.

Ayah Benzema, Hafid, lahir di Tighzert, Kabylie sementara ibunya, Wahida Djebbara, lahir dan tumbuh di Lyon.

(FILES) Penyerang Real Madrid asal Prancis Karim Benzema memegang trofi Piala Raja pada akhir pertandingan sepak bola final Copa del Rey (Piala Raja) Spanyol antara Real Madrid CF dan CA Osasuna di stadion La Cartuja di Seville pada 6 Mei 2023. Karim Benzema akan meninggalkan Real Madrid menurut pihak klub, AFP melaporkan pada 4 Juni 2023.
(FILES) Penyerang Real Madrid asal Prancis Karim Benzema memegang trofi Piala Raja pada akhir pertandingan sepak bola final Copa del Rey (Piala Raja) Spanyol antara Real Madrid CF dan CA Osasuna di stadion La Cartuja di Seville pada 6 Mei 2023. Karim Benzema akan meninggalkan Real Madrid menurut pihak klub, AFP melaporkan pada 4 Juni 2023. (JAVIER SORIANO / AFP)

Pria bertinggi 185 cm ini adalah anak ketiga termuda dan tumbuh bersama delapan saudara-saudarinya lain di Bron, wilayah timur Lyon. Kedua adik laki-lakinya, Gressy dan Sabri juga seorang pemain sepak bola.

Karim Benzema kaki dominannya adalah kaki kanan.

Di dalam skuad ia menempati posisi striker.

Meski begitu, Benzema juga bisa dipasang sebagai sayap kanan maupun sayap kiri.

Karir Karim Benzema

Lyon

Benzema memulai karier juniornya bersama sebuah klub lokal, Bron Terraillon SC pada usia 8 tahun. Di klub itu, ia dipanggil Coco oleh teman-temannya. Setelah mencetak 2 gol pada sebuah pertandingan kelompok umur di bawah 10 tahun melawan akademi Olympique Lyonnais, klub itu mulai tertarik padanya.

Pada level di bawah 16 tahun, Benzema mencetak 38 gol pada Championnat National des 16 ans, sebuah kompetisi domestik untuk pemain sepak bola yang berusia di bawah 16 tahun.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved