Sosok Korban Mutilasi, 5 Potongan Tubuhnya Ditemukan di Tempat Berbeda, Pria 40 Tahun Bertato Naga

Polisi menduga potongan tubuh yang ditemukan di Solo dan Sukoharjo, Jawa Tengah, merupakan korban mutilasi.


zoom-inlihat foto
KOMPASCOMFristin-Intan-Sulistyowatit.jpg
KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati
Tim Laboratorium Forensik Polda Jawa Tengah (Jateng) melakukan otopsi potongan tubuh di RS Moewardi, Kota Solo, Jateng, pada Senin (22/5/2023).


"Jenis kelaminnya laki-laki. Umurnya kurang lebih 40 tahun," ungkapnya, Senin, seperti diberitakan TribunSolo.com.

Iwan menambahkan, korban diduga memiliki kebiasaan merokok semasa hidupnya.

Baca: Usai Mutilasi Bosnya, Husen Justru Sewa PSK Pakai Uang Milik Korban

Baca: Misteri Penemuan 5 Potongan Tubuh Manusia di Solo dan Sukoharjo, Ditemukan di Lokasi Berbeda

"Mayat ini saat hidupnya perokok," tambahnya.

Selanjutnya, polisi meminta masyarakat untuk segera melapor jika mengenali ciri-ciri tersebut.

"Bagi masyarakat yang melihat mendengar atau mungkin mengenal ciri-ciri yang kami sampaikan bisa menghubungi kami atau Polres Sukoharjo untuk bisa kita gali keterangannya," imbuh Iwan.

Korban Diprediksi Sudah Meninggal Lebih dari Sehari

Dikutip dari TribunSolo.com, Iwan menyebut, korban diprediksi meninggal pada Kamis (18/5/2023).

"Prediksi kematian (di antara) Kamis (atau) Jumat," kata Iwan, Senin.

Diketahui, ditemukan empat potongan tubuh manusia yang bermula dari tangan kiri di sungai di Desa Cemani, Grogol, Sukoharjo, Minggu (21/5/2023).

Satu jam kemudian, ditemukan potongan kaki kiri di Sungai Bengawan Solo yang berada di Desa Palur, Mojoloban, Sukoharjo.

Setelah itu, ditemukan badan tanpa kepala, kaki, dan tangan di Sungai Pringgolayan di Cemani, Grogol.

Adanya temuan tersebut, Polres Sukoharjo bersama TNI, BPBD, dan relawan melakukan penyisiran di anak sungai maupun aliran Bengawan Solo.

Saat melakukan penyisiran, petugas gabungan menemukan potongan berupa kepala di sungai yang berada di Mojo, Pasar Kliwon.

Misteri Penemuan 5 Potongan Tubuh Manusia di Solo dan Sukoharjo, Ditemukan di Lokasi Berbeda

Penemuan tubuh manusia di bawah Jembatan Sesek Dawung Kulon (kiri) dan tangan di aliran sungai wilayah Pringgolayan (kanan), Kecamatan Serengan, Kota Solo, Jawa Tengah, Minggu (21/5/2023). Setidaknya ada 5 bagian tubuh manusia ditemukan di lokasi berbeda. Benarkah korban mutilasi?
Penemuan tubuh manusia di bawah Jembatan Sesek Dawung Kulon (kiri) dan tangan di aliran sungai wilayah Pringgolayan (kanan), Kecamatan Serengan, Kota Solo, Jawa Tengah, Minggu (21/5/2023). Setidaknya ada 5 bagian tubuh manusia ditemukan di lokasi berbeda. Benarkah korban mutilasi? (Tribunsolo.com/Ahmad Syarifudin)

Penemuan lima potongan tubuh di Solo dan Sukoharjo masih diselidiki polisi, Minggu (21/5/2023).

Pasalnya, identitas korban masih belum diketahui.

Termasuk potongan tersebut apakah korban pembunuhan atau mutilasi atau bahkan korban kecelakaan.

Penemuan potongan tubuh itu bermula dari ditemukannya bagian tangan di Pringgolayan, Tipes, Serengan Solo, pada Minggu (21/5/2023).

Potongan tubuh tersebut ditemukan di Sungai Tanggul.

"Lokasi di Sungai Tanggul masuk di wilayah Pringgolayan Kelurahan Tipes," kata Camat Serengan, Agung Wijayanto saat dikonfirmasi TribunSolo.com.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved