Prabowo Berterima Kasih Didukung Relawan Jokowi-Gibran untuk Pilpres 2024: Saya Tak Menyangka

Prabowo Subianto menyampaikan rasa terima kasih kepada relawan Jokowi-Gibran atas dukungan untuk Pilpres 2024.


zoom-inlihat foto
prabowo-subianto-982345.jpg
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Presiden Joko Widodo berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyampaikan rasa terima kasih kepada relawan Jokowi-Gibran atas dukungan untuk Pilpres 2024.

Ucapan terima kasih itu Prabowo sampaikan setelah relawan gabungan dari Jokowi dan Gibran menyatakan dukungan kepadanya di Angkringan Omah Semar, Jajar, Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah (Jateng), Jumat, 19 Mei 2023.

Bakal calon presiden (bacapres) dari Partai Gerindra itu mengaku tak menyangka mendapat dukungan penuh dari relawan Jokowi-Gibran.

"Terima kasih, saya didadak. Saya mantan Kopassus didadak. Tidak menyangka, terima kasih," kata Prabowo, seperti dikutip Kompas.com.

Baca: Gerindra Jadi Parpol Pertama yang Terangan-terangan Ogah Jadi Cawapres Ganjar Pranowo

Prabowo menyatakan bahwa dirinya ingin meneruskan pekerjaan Presiden Joko Widodo di masa mendatang.

Hal itu sejalan dengan apa yang dinginkan oleh para relawan Jokow-Gibran.

"Untuk relawan kita sama-sama, komitmen ingin Indonesia kuat, aman sejahtera. Semua yang sudah dirintis Pak Jokowi kita ingin teruskan, kita ingin Indonesia bangkit," ujar Prabowo.

Sementara itu, Koordinator Relawan, Kuat Hermawan menegaskan bahwa pihaknya mendukung penuh Prabowo Subianto maju sebagai capres pada Pilpres 2024.

"Melihat konsolidasi yang dilakukan suara-suara yang dikonsolidasikan oleh kawan-kawan dari Jawa Tengah dan Jawa Timur, itu kemarin. Teman-teman menyampaikan aspirasi ke kami 90 persen itu Prabowo dan kita mengambil sikap untuk mendukung Prabowo hari ini," katanya.

Baca: Relawan Jokowi - Gibran Dukung Prabowo ke Pilpres 2024, Begini Alasannya

"Yang hadir tadi Jawa Tengah Jawa Timur ada 15 orang relawan. Total dari Jawa Tengah Jawa Timur yang hadir di open house-nya Mas Gibran di Loji Gandrung itu 100 relawan," pungkasnya.

Adapun arahan dukungan ini diwakilkan 15 koordinator lapangan relawan gabungan dari Jokowi dan Gibran, di Angkringan Omah Semar, Kota Solo.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved