Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Inspektur Jenderal Polisi (Purnawirawan) atau Irjen Pol. (Purn.) Hotman Simatupang adalah mantan Inspektur Pengawas Daerah (Irwasda) Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Polda Sulut).
Jenderal bintang dua ini tercatat mengemban jabatan sebagai Irwasda Polda Sulut sejak tahun 2015 hingga 2018.
Semasa dinasnya, Irjen Hotman juga pernah menduduki posisi sebagai Irwil V Itwasum Polri.
Adapun Hotman Simatupang resmi pensiun sebagai perwira tinggi (pati) Polri pada tahun 2023.
Kehidupan Pribadi dan Pendidikan #
Irjen Hotman Simatupang lahir di Pidie, Aceh, pada tanggal 25 Januari 1965.
Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1988.
Nama lengkapnya adalah Irjen Pol. (Purn.) Drs. Hotman Simatupang.
Karier #
Karier Irjen Hotman Simatupang telah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.
Berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah diembannya.
Ia tercatat pernah menjadi Wakapolres Muara Bungo Polda Jambi (1999), Kadis Ident Polda Jambi (2000), Kabag Binops Rops Polda Bali (2002), dan Kabagdalpers Ropers Polda Bali (2004).
Selain itu, ia juga sempat menduduki posisi sebagai Kapolres Klungkung (2005), Kapolres Tegal Polwil Pekalongan (2007), Kasubbag Jianpers BagrenSDM Rojianstra SDE SDM Polri (2008).
Tak sampai di situ, Irjen Hotman juga pernah menjabat sebagai Karo Pers Polda Kep. Babel (2009), Karo SDM Polda Riau (2012), Karo SDM Polda Jateng (2013), dan Kabagjakdiklat Rojianstra SSDM Polri (2014).
Baca: Ferdy Sambo
Karier Irjen Hotman Simatupang kemudian makin cemerlang setelah ia didapuk menjadi Irbidjemen SDM I Itwil V Itwasum Polri pada tahun 2014.
Pada tahun 2015, Hotman diangkat menjadi Irwasda Polda Sulut.
Setelah itu, ia diamanahkan untuk menjabat sebagai Irwil V Itwasum Polri pada tahun 2018.
Menjelang masa pensiun, Irjen Hotman Simatupang kemudian dimutasi menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri pada tahun 2023.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
| Biodata |
|---|
| Nama | Hotman Simatupang |
|---|
| Tempat dan Tanggal Lahir | Pidie, Aceh, |
|---|
| Agama | - |
|---|
| Profesi | Purnawirawan Pati Polri |
|---|
| Pangkat | Irjen |
|---|
| Istri | - |
|---|
| Anak | - |
|---|
| Lulusan Akpol | 1988 |
|---|
| - |
| - |