Baekhyun EXO Bagikan Pesan Menggemaskan Untuk Fans Setelah Dibebastugaskan dari Militer

Dibebastugaskan dari Militer, Baekhyun EXO sapa penggemarnya melalui pesan yang menggemaskan


zoom-inlihat foto
Baekhyun-EXOBaekhyun-EXO2.jpg
Kolase Tribunnnewswiki/Soompi
Baekhyun EXO


Ketika melakukan persiapan mendaftar universitas, Baekhyun didatangi staf SM Entertainment yang terus mendesak Baekhyun untuk memberikan nomornya.

Tak lama setelah itu, Baekhyun ditelepon oleh SM Entertainment.

Karena SM Entertainment adalah agensi besar, Baekhyun sempat ragu.

Baekhyun terus bertanya dengan penelepon tentang letak gedung SM Entertainment danhal lain.

Baekhyun lalu diminta mengikuti audisi.

Byun Baekhyun. atau dikenal sebagai Baekhyun adalah vokalis utama dalam grup EXO.
Byun Baekhyun. atau dikenal sebagai Baekhyun adalah vokalis utama dalam grup EXO. (smtown.com)

Kekhawatiran Baekhyun tidak terbukti, karena memang SM Entertainment-lah yang menghubunginya.

Baekhyun direkrut SM Entertainment pada 2011 dan debut satu tahun kemudian bersama EXO.

Baekhyun merupakan idola dari Korea Selatan yang memiliki karakter suara khas.

Baekhyun selalu mendapat bagian nada tinggi dalam setiap lagu EXO.

Selain menyanyi, Baekhyun juga mencoba dunia akting.

Drama ‘Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo’ merupakan debut pertamanya sebagai aktor.

Dalam drama tersebut, Baekhyun berperan sebagai Wang Eun, pangeran ke-10 Kerajaan Georyeo.

Karakter Wang Eun sesuai dengan karakter asli Baekhyun yang tidak bisa diam dan jahil.

Sebelumnya, Baekhyun bersama member EXO lain juga berperan dalam drama web berjudul ‘EXO Next Door’.

Masing-masing member, termasuk Baekhyun berperan sebagai diri mereka sendiri.

Drama tersebut berkolaborasi dengan beberapa aktor SM seperti Moon Ga Young.

Selain itu, Baekhyun juga menyanyikan soundtrack EXO Next Door.

Soundtrack tersebut menjadi lagu debut pertamanya sebagai penyanyi solo. 

(TRIBUNNEWSWIKI/Ka)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved