Devina Kirana Buka Suara Usai Dituding Jadi Selingkuhan Billar: Orang yang Selingkuh Gue yang Kena

Setelah dituding jadi pelakor, Devina Kirana buka suara terkait isu yang menyeret dirinya jadi orang ketiga di rumah tangga Lesty dan Rizky Billar


zoom-inlihat foto
kiranadevina.jpg
Instagram @kiranadevina
Devina Kirana


Seperti yang diketahui, pedangdut Lesti Andriany atau Lesti Kejora melaporkan suaminya, Rizky Billar atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma mengungkapkan, Lesti membuat laporan terkait dugaan KDRT ke Polres Jaksel pada Rabu (28/9/2022) malam.

"Untuk saudari L semalam mendatangi polres Jakarta Selatan untuk melaporkan kasus yang dialami. Menurut beliau adalah KDRT," ujar Nurma saat dikonfirmasi Kamis (29/9/2022), dikutip dari Kompas.com.

Nurma menjelaskan, Lesti dalam laporannya mengaku bahwa kekerasan yang dialami itu dilakukan oleh suaminya sendiri.

Hanya saja, ia tak menjelaskan secara merinci bentuk kekerasannya itu.

"Kalau menurut saudari L, yang melakukan adalah suaminya sendiri," kata Nurma.

Baca: Rizky Billar Dikaruniai Anak Pertama, Lesty Kejora Melahirkan dalam Usia Kandungan 34 Minggu

Laporan Lesti telah diterima oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.

Kini, penyidik tengah mendalami kasus tersebut.

"Kalau (KDRT berulang atau tidak) itu tetap kita dalami. Lalu kapan kejadian atau masi berulang atau tidak itu nanti penyidik yang tahu," kata Nurma.

Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan memeriksa dua saksi terkait kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilaporkan Lesti Kejora.

Hal tersebut diungkap Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.

Sebanyak dua saksi itu telah diperiksa pada Kamis (29/9/2022) malam.

“Ya kita sudah periksa saksi kemarin. Ada dua saksi yang kita periksa. Itu aja (perkembangannya),” ujar Nurma saat dihubungi, Jumat (30/9/2022), dikutip dari Kompas.com.

Nurma menjelaskan, dua saksi yang diperiksa adalah teman dekat dari Lesti Kejora.

“Teman dekatnya (Lesti),” kata Nurma.

Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesty Kejora
Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesty Kejora (Capture YouTube Leslar Entertainment)

Nurma mengatakan, dirinya akan memanggil dan memeriksa Lesti Kejora kembali apabila diperlukan keterangan tambahan.

“Kalau kita butuh, kita minta lagi keterangannya,” tutur Nurma.

Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) pada Rabu (28/9/2022) di Polres Metro Jakarta Selatan.
Lesti telah membuat visum atas laporan tersebut yang dikonfirmasi oleh Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi.

Hingga berita ini diturunkan pihak Lesti Kejora dan Rizky Billar belum menanggapi kabar tersebut.

(TRIBUNNEWSWIKI/Putradi Pamungkas/Ka)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved