TRIBUNNEWSWIKI.COM - Banyak yang memasak rendang sapi saat Iduladha dari daging kurban.
Banyak juga bertebaran resep memasak rendang sapi.
Rendang merupakan makanan Indonesia yang paling terkenal di dunia.
Rendang adalah masakan dengan bahan utama daging diolah dengan bumbu rempah-rempah yang berasal dari Minangkabau.
Rendang dimasak dengan cara dipanaskan secara berulang-ulang menggunakan santan hingga kuahnya mengering.
Proses memasak hidangan ini membutuhkan waktu berjam-jam hingga yang tinggal hanya potongan daging berwarna hitam pekat dan dedak.
Dengan proses masak yang sedemikian rupa, membuat rendang dapat bertahan hingga berminggu-minggu.
Di Minangkabau, rendang disajikan di berbagai upacara adat dan berbagai perhelatan istimewa.
Pada tahun 2011, rendang dinobatkan sebagai hidangan yang menduduki peringkat pertama dalam daftar World’s 50 Most Delicious Foods (50 Makanan Terlezat Dunia) versi CNN Internasional.
Pada tahun 2018, rendang secara resmi ditetapkan sebagai salah satu dari lima hidangan nasional Indonesia bersama soto, nasi goreng, sate, dang ado-gado.
Bahkan rendang menjadi makanan Indonesia terenak bagi warga negara asing.
Rendang jadi olahan daging sapi yang cocok dinikmati bersama keluarga.
Selain enak, memasak rendang membutuhkan bahan-bahan dan bumbu yang mudah.
Untuk membuat olahan daging sapi ini, membutuhkan waktu 60 menit.
Berikut resep bumbu dan cara membuat rendang, yang himpun dari sajiansedap.grid.id:
Bahan:
400 gram daging rendang, potong melawan serat tebal 3 cm
1.250 ml santan encer dari perasan santan kental
3 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan