Resep Es Kelapa Kopyor, Minuman Segar dan Manis yang Jadi Andalan saat Berbuka Puasa

Es kelapa kopyor berisi daging kelapa kopyor dan campuran sirup serta susu kental manis serta es batu. Sajian ini sangat digemari untuk berbuka puasa.


zoom-inlihat foto
es-kopyor2.jpg
Resep Koki
Es Kopyor, minuman yang berisi daging kelapa kopyor dan campuran sirup serta susu kental manis yang cocok disajikan untuk menu berbuka puasa


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Saat bulan Ramadan, salah satu hal yang menarik adalah menyiapkan sajian buka puasa.

Beragam makanan hingga takjil sangat dinanti menjelang buka puasa. Sajian berupa minuman segar seperti es pun menjadi andalan.

Es kelapa kopyor kerap menjadi pilihan saat berbuka puasa. Rasanya yang manis dan segar membuat tubuh terasa berenergi kembali setelah berpuasa seharian.

Kelapa kopyor sendiri merupakan bentuk tak normal dari buah kelapa, yang memiliki daging buah lebih lunak serta cita rasa khas yang lebih manis dan gurih.

Buah kelapa kopyor memiliki daging buah yang empuk dan terlepas dari tempurungnya, jumlah air kelapa sedikit, dan aroma yang khas yang berbeda dari daging kelapa biasa, sehingga cocok untuk dijadikan bahan dasar membuat minuman.

Jika buah kelapa ini dibelah, akan terlihat daging buahnya yang terlepas dan mengumpul jadi satu di tengah.

Daging kelapa kopyor berbeda dengan daging buah kelapa umumnya yang melekat kuat pada tempurung atau bathok kelapanya.

Keunggulan itu, serta tidak semua buah kelapa adalah kelapa kopyor, menjadikan harganya lebih mahal.

Oleh sebab itu, es kopyor biasanya telah dimodifikasi menggunakan "kopyor sintetis", yang dibuat dari campuran agar-agar dan santan.

Es Kopyor adalah minuman yang berisi daging kelapa kopyor dan campuran sirup serta susu kental manis, cocok untuk berbuka puasa
Es Kopyor adalah minuman yang berisi daging kelapa kopyor dan campuran sirup serta susu kental manis, cocok untuk berbuka puasa (TribunJogja.com)

Daging buah kelapa kopyor biasanya digunakan sebagai campuran dalam pembuatan roti, kembang gula, es krim, koktil, candy dan khusus di Indonesia digunakan sebagai minuman segar.

Sementara itu, di beberapa negara, misalnya Filipina, jenis produk yang dapat dihasilkan dari kelapa kopyor sudah berkembang menjadi lebih beragam.

Kelapa Kopyor juga dibuat sebagai bahan baku permen kelapa (coconut candy), buah kaleng (preserved fruit), bokupai (kue kelapa) dan manisan.

Baca: Resep Tom Yum, Hidangan Khas Thailand dengan Kuah Asam Pedas yang Segar, Cocok untuk Menu Berbuka

Untuk membuat es kelapa kopyor sebagai sajian berbuka puasa, berikut ini resep cara membuatnya sebagaimana dilansir laman cookpad.com.

Bahan-bahan

1 biji kelapa muda (tidak terlalu muda)

2 gelas air kelapa (pakai air kelapa mudanya saja)

1 bungkus Agar agar bubuk

1 gelas santan

Sirup secukupnya

Secukupnya susu kental manis

Baca: Resep Luqaimat, Kudapan Khas Arab Saudi yang Manis dan Lembut Rekomendasi Sajian Berbuka Puasa

Cara Membuat





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved