Ketum PSI Giring Ganesha Mundur dari Pencalonan Presiden untuk Pemilu 2024

Ketum PSI Giring Ganesha yang sempat mendeklarasikan diri sebagai Capres Indonesia 2024 kini menyatakan mundur dari Pilpres 2024.


zoom-inlihat foto
Giring-Ganesha-PSI.jpg
Capture YouTube Partai Solidaritas Indonesia
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha Djumaryo.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha, yang sempat mendeklarasikan diri sebagai calon presiden (capres) Indonesia 2024 kini menyatakan mundur dari Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Giring Ganesha menyebutkan bahwa alasannya batal mencalonkan diri sebagai Presiden pada 2024 adalah karena ingin berfokus mendorong kader PSI menuju legislatif.

"Bersama kawan-kawan DPP PSI, saya akan fokus pada perjuangan meloloskan PSI ke Senayan pada pemilu 2024 nanti serta menghantarkan lebih banyak lagi kader-kader kami ke kursi Parlemen dan Eksekutif," kata Giring dalam jumpa pers virtual, Kamis (24/2/2022), dikutip dari Kompas.com.

"Maka, hari ini dengan penuh kesadaran, saya Giring Ganesha mengumumkan mundur dari pencalonan presiden Republik Indonesia," ujar dia.

Giring mengaku bahwa awalnya dirinya memang bertekad untuk menjadi capres 2024.

Mantan vokalis grup musik Nidji itu bahkan mengaku rela berkeliling Indonesia untuk mengupayakan mimpinya itu.

"Saya bekerja dan berkeliling Indonesia untuk mewujudkan keinginan saya tersebut. Bertemu sebanyak mungkin rakyat dan tokoh-tokoh di berbagai provinsi dan kabupaten/kota," kata Giring.

Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha dalam konferensi pers virtual, Senin (24/8/2020).
Giring Ganesha (Kompas.com/Fitria Chusna Farisa)

Baca: Giring Nidji (Giring Ganesha Djumaryo)

Baca: Giring PSI: 2024, Jangan Sampai Indonesia Jatuh ke Tangan Anies Baswedan

Akan tetapi, Giring kemudian mengurungkan niatnya menjadi capres 2024 setelah muncul wacana perpanjangan masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Giring Ganesha pun menilai wajar adanya wacana itu.

Dia merasa Jokowi memang sosok pemimpin ideal sehingga mendapat tempat di hati masyarakat untuk diinginkan kembali menjabat presiden.

"Banyak sekali rakyat Indonesia yang ternyata masih menghendaki sosok Jokowi untuk memimpin Indonesia," kata Giring.

"Ini adalah fakta di lapangan sekaligus aspirasi masyarakat yang sangat menyukai Jokowi," imbuhnya.

Akan tetapi, menurut Giring wacana supaya Jokowi menjabat kembali terhalang oleh konstitusi.

"Dibatasi oleh konstitusi bahwa presiden hanya bisa dijabat selama dua periode. Berdasar fakta itu jugalah saya merasa, tahun 2024 belumlah waktu bagi saya untuk maju sebagai calon presiden Republik Indonesia di 2024," kata dia.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved