TRIBUNNEWSWIKI.COM - Terlepas dari apa yang tampak seperti keraguan oleh penulis serta sutradara John Krasinski tentang film ketiga, Paramount Pictures secara resmi mengumumkan bahwa A Quiet Place Part III sedang dikerjakan.
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Comic Book pada Rabu (16/2/2022), Part III, sekuel dari sekuel blockbuster tahun lalu ini akan menjadi proyek yang berbeda dari film spin-off tahun depan dan saat ini dijadwalkan akan dirilis pada tahun 2025.
Namun, detail tentang A Quiet Place Part III masih sedikit, tetapi Krasinski sendiri yang mengumumkannya di acara investor ViacomCBS.
Baca: Jelang Syuting Film Nagih Janji Cinta, Cast dan Crew Gelar Acara Tumpengan
Baca: Daftar Lengkap Nominasi Oscar 2022, Film The Power of the Dog dan Dune Mendominasi
Dengan kelanjutan berikutnya dalam seri yang akan dirilis pada tahun 2023, dengan Michael Sarnoski sebagai pemimpin, penggemar tidak perlu menunggu terlalu lama.
Bintang A Quiet Place, Emily Blunt sebelumnya memberikan bocoran bahwa Krasinski memiliki rencana untuk film ketiga dalam seri ini kepada Collider.
"(Krasinski) memiliki seluruh ide yang dapat bekerja. Saya pikir dia hanya ingin melihat bagaimana orang merespons yang satu ini sebelum dia sepenuhnya mengganakan otaknya untuk yang ketiga. Tapi dia punya beberapa ide bagus," ungkap Emily Blunt.
Krasinski sendiri juga sempat mengungkapkan bahwa dia punya beberapa rencana tetapi tampak gugup untuk menyuarakannya.
"Saya menyuapkan beberapa easter egg kecil di (Part II) yang tidak hanya menjelaskan lebih banyak tentang (film aslinya), tetapi akan memungkinkan untuk lebih banyak mitologi," ungkapnya kepada Total Film.
"Tapi sebagai seorang Katholik dari Boston, saya tidak bisa seperti, 'Ya, tentu saja, akan ada yang ketiga!' Tidak, tidak sama sekali." tambahnya.
Baca: Lionsgate Dikabarkan akan Garap Film Biopik Michael Jackson
Baca: Film Nagih Janji Cinta, Kerja Kolaborasi Untuk Kembangkan Pariwisata Solo Menjadi Destinasi Unggulan
Film pertama dalam seri A Quiet Place adalah kejutan hit bagi studio ketika dirilis, membawa lebih dari 180 juta dollar AS (sekitar Rp 2,5 triliun) di box office domestik dan 334 juta dollar AS (sekitar Rp 4,7 triliun) di box office global.
Sekuelnya hampir menyamai pendahulunya di box office dengan lebih dari 297 juta dollar AS (sekitar 4,2 triliun) di box office global, semuanya di tengah pandemi yang masih berlangsung.
Belum ada tanggal rilis resmi untuk A Quiet Place Part III, namun film ini akan tiba di tahun 2025.
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)
Baca artikel lainnya terkait Film selengkapnya di sini