Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Agus Purwanto adalah guru besar teori fisika di Institut Teknologi Sepuluh November.
Ia juga aktif di Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah.
Baca: Raja Juli Antoni
Kehidupan Pribadi #
Agus Purwanto lahir di Jember pada tahun 1964.
Ia mengawali pendidikan di Jember.
Ketika SMA, ia aktif di Ikatan Pelajar Muhammadiyah.
Setelah lulus SMA, ia bertolak ke Bandung untuk melanjutkan pendidikan di Institut Teknologi Bandung (ITB).
Ia lulus S1 ITB pada tahun 1989.
Agus Purwanto melanjutkan S2 di kampus yang sama dan selesai pada tahun 1993.
Ketika itu, ia aktif di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah dan Fisika Astronomi Teoritik (FiAsTe) ITB.
Ia juga menjadi asistem laboratorium fisika dasar, fisika matematika, gelombang, dan mekanika kuantum.
Setelah lulus, ia melanjutkan pendidikan di Universitas Hirosima, Jepang.
Ia lulus S2 di Jepang pada tahun 1999 dan S3 pada tahun 2002. (1)
Pada tahun 2013, ia mendirikan Pesantren Sains (Trensains) Muhammadiyah Sragen, Jawa Tengah.
Baca: Ahmad Najib Burhani
Beberapa tahun kemudian, ia kembali mendirikan Pesantren Sains (Trensains) Tebuireng Jombang, Jawa Timur.
Pada tahun 2020, ia diangkat sebagai guru besar fisika teori di Institut Teknologi Sepuluh November, Surabaya. (2)
Karya Tulis #
Ayat-Ayat Semesta (2008)
Baca: Irfan Amalee
Nalar Ayat-Ayat Semesta (2015) (3)
Pintar Membaca Arab Gundul dengan Metode Hikari (4)
(Tribunnewswiki.com/Yusuf)
| Info Pribadi | Ilmuwan |
|---|
| Pendidikan | Universitas Hirosima |
|---|
| Riwayat Karir | Guru Besar Fisika Teori |
|---|
| Tempat Tanggal Lahir | Jember, 1964 |
|---|
Sumber :
1. pesantrennuris.net
2. tebuireng.online
3. g.co
4. mizanstore.com