Terkonfirmasi Positif Covid-19 saat Terbang, Seorang Wanita Jalani Isolasi di Toilet Pesawat

Seorang wanita terpaksa menjalani isolasi di dalam toilet pesawat selama 5 jam karena terkonfirmasi positif Covid-19.


zoom-inlihat foto
rapid-tes-covid-19-kompascom.jpg
Kompas.com
Ilustrasi rapid tes covid-19


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Seorang wanita asal Amerika Serikat (AS) dilaporkan mengisolasi diri di dalam toilet pesawat yang sedang terbang.

Dia terpaksa melakukannya karena terkonfirmasi positif Covid-19 di tengah penerbangannya dari Chicago menuju Islandia.

Marisa Fotieo, nama wanita itu, mengatakan tenggorakannya mulai terasa sakit ketika terbang.

Dikutip dari The Guardian, (31/12/2021), Fotico kemudian pergi ke toilet untuk melakukan rapid test Covid-19.

Malangnya, hasil tes wanita yang berprofesi sebagai guru itu menujukkan hasil positif.

"Saya mengambil alat rapid test Covid-19 milik saya dan membawanya ke toilet, dalam waktu sekitar dua detik ada dua dua garis (menunjukkan hasil postif)," kata Fotieo kepada NBC News.

"Ada sekitar 150 orang dalam pesawat, dan ketakutan terbesar saya adalah menularkan [Covid-19] kepada mereka," kata dia.

Baca: Kembali Pecahkan Rekor, Kasus Harian Covid-19 di AS Tembus Angka 265.000

Baca: Kasus Covid-19 Varian Omicron di Indonesia Bertambah 21, Total Menjadi 68

Ilustrasi virus corona
Ilustrasi virus corona (Pixabay)

Melalui media sosial TikTok, dia sempat mengunggah video yang direkam dari toilet tempatnya menjalani isolasi.

Dia bahkan bercanda menyebut dirinya sedang menjalani karantina di tempat VIP.

Fotieo mengaku tetap di dalam toilet sekitar 5 jam hingga penerbangan itu selesai.

Selama di tempat isolasi yang sempit itu, dia dibantu oleh pramugari yang menyediakan makanan dan minuman.

Video yang diunggahnya di TikTok kini telah dilihat sebanyak lebih dari 4 juta kali.

Banyak yang penasaran karena dia tetap bisa naik pesawat meski positif Covid-19.

Fotieo sendiri mengatakan hasil tesnya negatif sebelum masuk ke dalam pesawat.

Dalam sebuah wawancara, dia juga menyebut telah mendapat vaksin dosis lengkap, bahkan dosis penguat.

Setelah tiba di Islandia, dia langsung menjalani karantina wajib selama 10 hari.

Baca: Juara Dunia Kickboxing, Frederic Sinistra, Meninggal Dunia setelah Anggap Remeh Covid-19

Baca: AS Dihantam Varian Omicron, Sumbang 73 Persen Kasus Baru Covid-19

(Tribunnewswiki)

Baca berita lainnya tentang Covid-19 di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved