Aksi Asnawi Ejek Faris Ramli Usai Gagal Penalti Bikin Shin Tae-yong Marah, Ancam Coret dari Timnas

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ternyata geram dengan apa yang dilakukan Asnawi Mangkualam.


zoom-inlihat foto
Asnawi-Mangkualam-menghampiri-Faris-Ramli-usai-gagal-eksekusi-penalti.jpg
Twitter
Asnawi Mangkualam menghampiri Faris Ramli usai gagal eksekusi penalti.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aksi tengil Asnawi Mangkualam yang menghampiri pemain timnas Singapura, Faris Ramli, usai gagal mengeksekusi penalti membuat pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong marah.

Sebelumnya, kapten Tim Nasional (timnas) Indonesia, Asnawi Mangkualam, sedang menjadi perbincangan hangat setelah dirinya menghampiri Faris Ramli yang gagal mengeksekusi penalti pada laga leg ke-2 semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional Singapura, Sabtu (25/12/2021).

Kejadian Asnawi menghampiri Faris itu bermula saat Singapura mendapat penalti pada menit akhir pertandingan di waktu normal, setelah Pratama Arhan melanggar Shawal Anuar.

Namun, Faris Ramli gagal memaksimalkan kesempatan tersebut karena sepakannya bisa ditepis Nadeo Argawinata.

Sambil menampilkan mimik muka yang terlihat seperti mengejek, Asnawi menghampiri Faris Ramli yang hanya berdiri menutup wajahnya dengan tangan karena meratapi kegagalan mengeksekusi penalti.

Saat menghampiri Faris, Asnawi juga terlihat mengucapkan sesuatu kepada pemain bernomor punggung 10 itu.

Akan tetapi, belum diketahui secara pasti apa yang diucapkan oleh Asnawi kepada Faris.

Momen Asnawi Mangkualam menghampiri pemain Singapura, Faris Ramli, setelah gagal penalti menjadi bahan meme netizen.
Momen Asnawi Mangkualam menghampiri pemain Singapura, Faris Ramli, setelah gagal penalti menjadi bahan meme netizen. (Twitter/@xyberlnn)

Baca: Shin Tae-yong

Baca: Kocak, Momen Asnawi Mangkualam Hampiri Faris Ramli yang Gagal Penalti Jadi Bahan Meme Netizen

Adapun momen tersebut sempat menimbulkan sedikit ketegangan.

Pasalnya, pemain Singapura lainnya berupaya menjauhkan Asnawi dari Faris.

Aksi itu pun mendapat perhatian serius dari pelatih Skuad Garuda, Shin Tae-yong, yang melihat kembali video aksi Asnawi itu.

Shin Tae-yong ternyata geram dengan apa yang dilakukan Asnawi tersebut.

Kepada media asal Korea Selatan, News Naver, Shin Tae-yong mengaku sempat menegur Ansawi.

Shin Tae-yong menilai rasa hormat harus dimiliki antar pemain di lapangan, tak terkeculi untuk pemain lawan.

"Saya tidak mengetahuinya di Stadion, tetapi saya terkejut ketika saya melihat videonya," kata Shin Tae-yong dikutip dari News Naver via Bola Sport, Selasa (28/12/2021).

Usai makan siang, kata Shin Tae-yong, dirinya memarahi Asnawi.

Bahkan, dia mengancam akan mencoret Asnawi jika hal seperti itu terulang kembali selama dia melatih timnas Indonesia.

"Setelah makan siang, saya memarahi Asnawi dan mengatakan jika hal seperti itu terjadi sekali lagi saat saya melatih, jangan berpikir untuk datang ke tim nasional," ujar Shin Tae-yong.

"Tetapi betapa sedihnya pemain itu (Faris Ramli), karena dia tidak bisa mencetak gol dari tendangan penalti," lanjutnya.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI.org)

Baca: Jadwal Final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand, Digelar 2 Leg di Stadion Nasional Singapura

Shin Tae-yong menyebutkan bahwa Asnawi Mangkualam telah menyampaikan permintaan maaf karena kelakuannya itu.

Asnawi juga berjanji tidak akan mengulangi aksinya itu.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved