Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Muhammad Abduh adalah seorang teolog pembaru Islam.
Ia adalah tokoh kunci yang memodernkan Islam.
Kehidupan Pribadi #
Nama lengkapnya adalah Muhammad Abduh ibn Hasan Khair Allah.
Ia lahir pada 1849 di Mesir.
Ayahnya bernama Hasan Khairullah. Ia berasal dari Turki.
Ibunya, Junainah, memiliki nasab yang bersambung dengan Umar bin Khattab.
Pada masa itu, Mesir sedang berada dalam kekacauan.
Baca: Ki Bagus Hadikusumo
Pemerintah otoriter memungut pajak dari masyarakat miskin dengan jumlah yang besar.
Akibatnya, masyarakat Mesir banyak yang hidup nomaden untuk menghindari pungutan pajak.
Hal tersebut juga terjadi pada keluarga Muhammad Abduh.
Pendidikan #
Pada tahun 1866, ia masuk ke Universitas Al-Azhar.
Di Al-Azhar, ia hanya mendapatkan pelajaran agama dan tidak mendapatkan pelajaran umum.
Selain itu, metode di Al-Azhar masih menggunakan hafalan.
Sifat kritis yang ia miliki tidak sesuai dengan Al-Azhar.
Akibat dari kekecewaan tersebut, ia kemudian menekuni dunia sufisme.
Pada tahun 1872, ia bertemu Jamaluddin al-Afghani.
Baca: Muhammad Amien Rais
Afghani kemudian menjadi guru sekaligus mentor Abduh.
Abduh sangat tertarik dengan Afghani.
Afghani juga yang memberikan spirit modernisme terhadap Abduh. (1)
Kiprah Abduh #
Pada masa ini, Mesir terbagi menjadi dua kelompok.
Pertama, mereka yang berpikiran konservatif yang terwakili oleh para pembesar ulama Al Azhar.
Kelompok ini sangat menolak segala bentuk perubahan.
Kedua, kelompok pembaharu atau kelompok terpelajar dari Barat yang mulai mengenal seperangkat metode modern.
Mereka meyakini bahwa melihat sejarah keemasan Islam dengan semangat pengkultusan adalah usaha bodoh yang hanya memasung kebebasan berpikir.
Abduh dan Afghani berada di kelompok kedua ini.
Setidaknya, ada empat pokok pikiran Abduh.
Pertama, purifikasi di tubuh umat Islam.
Kedua, reformasi dalam hal pendidikan.
Ketiga, membuka pintu ijtihad seluas-luasnya.
Keempat, rasionalitas agama. (2)
Ia kemudian menulis buku dan melakukan ceramah untuk merombak fikih dan tauhid.
Ia banyak menulis artikel di surat kabar Al Ahram, Kairo.
Baca: Ahmad Dahlan
Pokok-pokok gagasan pembaharuan Muhammad Abduh, bisa dilacak dalam karya-karyanya seperti Risalah Al-Waridat, Hasyiyah Ala Syarh Al-Dawwani Lil Aqaid Al-Adhudiyah, Nahj Balaghah, Risalah Tauhid, Tafsir Al-Manar, dan Al-Islam Baina al-Ilm wa al-Madaniyah.
Muhammad Abduh meninggal pada 11 Juli 1905 M.
Sebelum meninggal, Muhammad Abduh mencetuskan konsep kampus Mesir, dan baru terealisasi berdiri ketika beliau sudah meninggal.
Gagasan konsep kampus Mesir tersebut kemudian berdiri menjadi Universitas Kairo. (3)
(Tribunnewswiki.com/Yusuf)
| Info Pribadi | Teolog Islam |
|---|
| Pendidikan | Universitas Al-Azhar |
|---|
| Tempat Tanggal Lahir | Mesir, 1849 |
|---|
| Berita Terkini | 11 Juli 1905 |
|---|
Sumber :
1. repository.uin-suska.ac.id
2. ibtimes.id
3. islami.co