4 Karakter Penting dalam Serial Indonesia Viu Original Write Me A Love Song, Mana Favoritmu?

Berikut ini adalah 4 karakter penting dalam serial Indonesia Viu Original, Write Me A Love Song.


zoom-inlihat foto
Viu-Rilis-Write-Me-A-Love-Song-Hari-Ini-Serial-Indonesia-Tentang-Romansa-Musik-dan-Idealisme.jpg
Viu
Viu Rilis Write Me A Love Song Hari Ini, Serial Indonesia Tentang Romansa, Musik, dan Idealisme


Menurut Steven, Chelsea adalah orang yang tepat untuk dimintai pendapat tentang cinta.

Ia juga mengatakan bahwa Chelsea dikenal sebagai Ratu Cinta di kampusnya dan merupakan penggemar drama Korea yang bikin baper ketika ditonton.

Chelsea dan Steven sama-sama mendukung karier Kun di dunia musik.

Namun, Chelsea lebih terbuka dalam menilai lagu ciptaan Kun.

Ia tak segan mengatakan bahwa lagu Kun bagus, tapi tetap ada yang kurang dari lagu tersebut, yang seharusnya dapat menggugah perasaan pendengarnya

3. Steven

Steven (diperankan Andri Mashadi) merupakan sahabat Kun, yang biasa disapa dengan panggilan Pen oleh Kun.

Steven dan Kun berteman sudah sejak lama, keakraban mereka sudah terlihat, ketika masih duduk di bangku SMA.

Saat itu, Steven terlihat berusaha menyemangati Kun, yang cintanya baru saja ditolak oleh Vanessa (Naomi Zaskia).

Bisa dibilang, Steven adalah supporter utama Kun yang selalu mendukungnya di berbagai kondisi.

Yang paling terlihat adalah saat ia memberikan semangat kepada Kun, yang lagunya kurang mendapatkan apresiasi.

Meskipun diminta oleh Kun untuk jujur mengenai hasil karyanya, Steven akan tetap memberikan dukungan positif, bukan kritik tajam.

4. Yogurt

Dinda Kirana yang Berperan Sebagai Yogurt di Serial Viu Original Write Me A Love Song
Dinda Kirana yang Berperan Sebagai Yogurt di Serial Viu Original Write Me A Love Song (Viu)


Yogurt (diperankan Dinda Kirana) yang sangat percaya pada semesta menampilkan gaya berpakaian yang unik.

Namun, ia memiliki hati yang baik dan akan berbicara apa adanya tentang apa yang ia pikirkan.

Dia pertama kali bertemu Kun saat keduanya sedang melakukan performance dan dia satu-satunya orang yang bertepuk tangan, saat Kun selesai bernyanyi.

Baca: Viu Akan Menghadirkan Pretty Little Liars Season 2, Bakal Tayang Tahun Depan

Baca: Mengenal Dinda Kirana yang Berperan Sebagai Yogurt di Serial Viu Original Write Me A Love Song

Ia mengakui bahwa ia melakukan hal tersebut karena kasihan tidak ada orang yang bertepuk tangan untuk Kun.

Yogurt kerap memikirkan pertemuannya dengan Kun.
Soalnya, tiba-tiba saja salah satu senar gitar Yogurt putus, ketika Kun baru saja turun panggung di hadapannya.

Padahal, ia baru saja mengganti senar gitarnya.

Menurut Yogurt, kejadian itu merupakan pertanda bahwa ia tidak boleh dekat-dekat dengan orang tersebut.


(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)

Baca artikel lainnya terkait Viu selengkapnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved