Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bolu kojo merupakan kue khas dari Palembang.
Kue ini terbuat dari bahan utama berupa tepung terigu, telur, santan dan pandan.
Yang menjadi daya tarik dari kue ini ialah warna hijau dan aroma pandan yang ada di dalamnya.
Aroma pandan tersebut membuat bolu kojo ini harum dan sedap.
Di Palembang, bolu kojo ini biasa dijadikan sebagai salah satu menu untuk sarapan. (1)
Baca: Kue Balok Menes
Bahan-bahan #
- 9 sendok makan gula pasir
- 2 sendok makan margarin cair
- 2 butir telur
- 1/4 sendok teh garam
- Pasta pandan secukupnya
- 500 ml santan
- 50 ml air perasan pandan
- 25 sendok makan tepung terigu protein sedang (2)
Baca: Kue Sabongi
Cara Membuat #
1. Campurkan gula pasir dan tepung terigu dalam satu wadah. Lalu tuang santan dan aduk rata menggunakan whisk hingga tidak ada yang bergerindil.
2. Selanjutnya masukkan air perasan pandan, margarin cair dan garam, aduk rata.
3. Masukkan telur, aduk rata. Tuangkan pasta pandan, aduk rata lagi.
4. Panaskan kukusan, tuang sambil saring adonan ke dalam loyang. Kukus selama 30 menit atau bolu matang padat. Angkat, dinginkan.
5. Sajikan. (2)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama Makanan | Bolu Kojo |
|---|
| Bahan | Tepung terigu |
|---|
| Khas | Palembang |
|---|
Sumber :
1. www.fimela.com
2. resepharian.vercel.app