Warna universal ini dipilih untuk memperingati 10 tahun pencapaian, dikombinasikan dengan highlight yang indah dan detail perunggu.
Dilengkapi juga dengan desain sadel baru yang didedikasikan untuk menyelaraskan kseluruhan tampilan.
Untuk lebih memperkuat tampilan utamanya, Vespa Limited Edition ini dilengkapi dengan tampilan digital TFT pertama yang muncul pada Vespa Sprint.
Dalam perayaan ini, PT Piaggio Indonesia menghadirkan PT Piaggio Indonesia 10th Anniversary Vespa Sprint 150 i-get Limited Edition, secara eksklusif dengan harga Rp 60 juta (on-the-road DKI Jakarta). Untuk semakin meningkatkan gaya yang elegan, PT Piaggio Indonesia juga menyediakan helm dengan warna senada, dijual tebatas dan terpisah dari unit.
Dalam rangka perayaan 10 tahun PT Piaggio Indonesia serta apresiasi atas dukungan dan kecintaan tiada henti dari pasar di Indonesia, PT Piaggio Indonesia mempersiapkan penawaran yang menakjubkan yaitu “an Amazing Ride, with an Amazing Style, for an Amazing Journey” seiring berlanjutnya perjalanan luar biasa PT Piaggio Indonesia.
Masih dalam perayaan 10 tahun, PT Piaggio Indonesia juga memformulasikan penawaran khusus untuk pelanggan setia dari 4 merek ternama.
Untuk Piaggio dan Vespa, setiap pembelian skuter dapat menikmati voucher hingga Rp 10,010,000 dan bagi pada pencinta adrenalin dan kendaraan berperforma tinggi, setiap pemilik baru Aprilia dan Moto Guzzi berhak menikmati voucher senilai hingga Rp 100,000,000.
Semua anggota baru keluarga Piaggio Group dapat menikmati merchandise eksklusif tambahan untuk dinikmati pelanggan sebagai bagian dari program hadiah dengan pembelian.
Selain itu, PT Piaggio Indonesia juga menawarkan paket perawatan khusus untuk suku cadang dan servis kepada para pengguna setia Piaggio, Vespa, Aprilia, atau Moto Guzzi.
Baca: Vespa GTS 250ie CBU Italia Bekas Ternyata Harganya Setara Honda Brio!
Baca: GIIAS 2021, AHM Hadirkan Produk Baru di Booth Honda, Ini Motor yang Siap Dipinang
Agar lebih meriah, PT Piaggio Indonesia telah memperluas suasana perayaan ini melalui sudut dan atribut khusus di sebagian besar Dealer Motoplex untuk merek Piaggio Group di tanah air.
Perayaan ini tentunya merupakan upaya untuk memfasilitasi gairah pasar Indonesia terhadap gaya hidup premium dan merek serta produk berkualitas tinggi.
Peluncuran PT Piaggio Indonesia 10th Anniversary Vespa Sprint 150 i-get Limited Edition meningkatkan karakteristik kemenangan Vespa dan strategi premium PT Piaggio Indonesia dalam memberikan layanan dan pengalaman terbaik roda dua premium melalui keunggulan produk, suasana dealer Motoplex yang unik, suku cadang asli, dan aksesori bergaya.
"Kami, PT Piaggio Indonesia, sangat bangga telah melayani pelanggan kami di Indonesia selama 10 tahun dan sangat bersemangat untuk terus melanjutkan pelayanan ini," ujar Marco.
"Oleh karena itu, mewakili PT Piaggio Indonesia dan Piaggio Group, izinkan saya mengucapkan Terima Kasih Indonesia, kalian adalah negara indah yang penuh dengan orang-orang yang luar biasa. Perjalanan menakjubkan di negara ini akan terus berlanjut!", tutup Marco Noto La Diega.
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)
Baca artikel lainnya terkait Vespa selengkapnya di sini