Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Es sagwan merupakan minuman segar khas Tegal, Jawa Tengah. Minuman ini berisi adonan aci (tepung kanji atau tapioka) berbentuk panjang-panjang berwarna putih.
Biasanya, minuman ini disajikan dengan serutan es dan siraman sirup atau gula merah.
Es ini juga kerap menjadi pilihan menu berbuka masyarakat Tegal. (1)
Baca: Tombolotutu
Asal-usul #
Es sagwan konon diciptakan oleh seseorang bernama Sagwan sekitar tahun 60-an. Warga Desa Pandean, Kecamatan Dukuhturi, Tegal.
Sagwan membuat kuliner legendaris ini untuk pertama kali pada tahun 1951. Saat itu es ini bernama pipil karena dibuat dengan cara mencicil.
Seiring berjalannya waktu, es tersebut lebih familiar dengan nama es sagwan dibandingkan es pipil. (2)
Karakteristik #
Tampilan es sagwan mirip seperti es dawet ayu Banjarnegara dengan banyak tumpukan es serut di atasnya.
Perbedaanya yakni cendol pada es dawet umumnya berbahan tepung beras, sedangkan es sagwan berbahan dasar aci atau tepung tapioka.
Aci tersebut dicampur dengan serutan es halus, lalu dilumuri sirup manis berwarna merah.
Apabila kurang manis, biasanya ditambahkan dengan cairan gula merah atau cairan susu kental manis sesuai selera.
Aci dalam es sagwan memiliki tekstur yang kenyal dengan rasa gurih dan berpadu cita rasa manis dari sirupnya
Beberapa orang biasanya menambahkan toping roti tawar sebagai pelengkap rasa sekaligus menjadikan perut kenyang.
Kini, terdapat enam warung yang menjual es sagwan di Tegal. Yakni berada di Kelurahan Randugunting, Jalan KS.Tubun, Mejasem.
Kemudian di Jalan Cendrawasih, Jalan AR. Hakim, dan di jalan Sumbodro. (2)
Baca: Usmar Ismail
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)
| Nama Minuman | Es sagwan |
|---|
| Bahan Dasar | Tepung tapioka, es serut, sirup, gula merah |
|---|
| Asal | Tegal, Jawa Tengah |
|---|