Taman Kota Raja

Taman Kota Raja merupakan taman yang berada di Kutai Kartanegara


zoom-inlihat foto
Taman-Kota-Raja-44.jpg
Celebes
Taman Kota Raja, Tenggarong, Kab. Kutai Kartanegara.

Taman Kota Raja merupakan taman yang berada di Kutai Kartanegara




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Taman Kota Raja merupakan taman yang berada di Kutai Kartanegara.

Taman ini dibangun di lingkungan perkotaan dan bisa dinikmati oleh semua lapisan masyarakat.

Terlebih pengunjung yang datang ke taman ini tidak dikenakan biaya apapun, alias gratis.

Meski gratis namun Taman Kota Raja ini tetap terawat dan menyediakan berbagai fasilitas bagi para pengunjungnya.

Di sini terdapat berbagai pepohonan yang rimbun sehingga suasana di sini terasa sejuk.

Selain itu karena letaknya yang dekat dengan Sungai Mahakam maka taman ini terlihat lebih indah, terlebih jika datang ke taman ini pada malam hari. (1)

Di samping Jembatan Kukar tersebut terdapat sebuah Taman bernama Taman Kota Raja yang juga menjadi spot foto andalan masyarakat di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Di samping Jembatan Kukar tersebut terdapat sebuah Taman bernama Taman Kota Raja yang juga menjadi spot foto andalan masyarakat di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. (TRIBUNKALTIM.CO/ARIS JONI)

Baca: Taman Kilisuci

  • Ragam Aktivitas #


- Jogging

Taman ini bentuknya melingkar sehingga cocok jika dijadikan sebagai tempat untuk jogging.

- Bersantai

Pengunjung juga bisa duduk santai di area taman sembari melepas penat.

- Berkumpul bersama teman atau keluarga

Taman ini bisa juga dijadikan untuk tempat berkumpul bersama dengan teman ataupun keluarga.

Terlebih di sini pengunjung diperbolehkan menggelar tikar dan makan di area taman.

- Berburu foto

Berbagai pemandangan yang ada di Taman Kota Raja Tenggarong ini bisa dijadikan sebagai spot untuk foto. (2)

Grup musik tingkilan Music Kula meramaikan suasana sore di tepian Taman Kota Raja Tenggarong, Rabu (28/3/2018).
Grup musik tingkilan Music Kula meramaikan suasana sore di tepian Taman Kota Raja Tenggarong, Rabu (28/3/2018). (TRIBUN KALTIM / RAHMAD TAUFIK)

Baca: Taman Sungai Mudal

  • Jam Operasional dan Fasilitas #


Jam operasional

Taman Kota Raja ini buka setiap hari selama 24 jam.

Fasilitas

- Area parkir

- Toilet

- Warung

- Spot foto

- Taman bermain anak

- Musala (1)

Baca: Taman Nasional Gunung Palung

  • Lokasi #


Taman Kota Raja ini berada di pinggir Sungai Mahakam dan dekat dengan Jembatan Kutai Kartanegara.

Tepatnya yakni terletak di Jalan Robert Wolter Mongisidi Nomor 16, Timbau, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara. (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Taman Kota Raja
Lokasi Tenggarong, Kab. Kutai Kartanegara
Jam Operasional Setiap hari selama 24 jam
   


Sumber :


1. www.celebes.co
2. suwatu.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved